
Bola.net - Pesona Franck Kessie di AC Milan diduga telah membuat Chelsea kepincut. Kabarnya, The Blues sedang mempertimbangkan peluang merekrut Kessie dari klub Italia tersebut.
Saat ini Kessie adalah salah satu pemain terpenting dalam tim Stefano Pioli. Gelandang Pantai Gading ini jadi kunci keberhasilan Milan mengamankan peringkat dua musim lalu.
Kessi mencetak 13 gol dan 6 assists dalam 37 penampilan untuk Rossoneri. Pasukan Pioli juga tampak jauh lebih stabil dengan keberadaan Kessie di lapangan, inilah yang membantu mereka kembali ke Liga Champions.
Masalahnya, kontrak Kessie bakal kedaluwarsa musim depan. Belum ada tanda-tanda kesepakatan kontrak baru, inilah yang bisa jadi celah untuk klub-klub top lainnya.
Rayuan Chelsea
Menurut Calciomercato, Chelsea bisa jadi salah satu klub terdepan dalam pemburuan Kessie. The Blues siap menawarkan gaji besar, hingga 7 juta euro per tahun.
Memang kedatangan Kessie tidak akan otomatis memperkuat lini tengah Chelsea. Namun, keberadaannya akan menjaga kualitas kedalaman skuad The Blues.
Jika benar tertarik, kemungkinan besar Chelsea akan mendapatkan Kessie. The Blues dikenal sebagai salah satu klub top yang biasa mendapatkan bidikan mereka.
Buruk bagi Mount
Masalahnya, kedatangan Kessie diyakini akan jadi kabar buruk bagi gelandang lainnya, Mason Mount. Posisi dan peran Mount di lapangan mungkin akan diisi oleh Kessie.
Di Milan, Kessie memang lebih sering bermain sebagai gelandang bertahan. Namun, Chelsea sudah punya duet N'Golo Kante dan Jorginho di posisi tersebut.
Artinya, kemungkinan besar Kessie akan diturunkan di depan dua gelandang tersebut. Inilah posisi yang seharusnya diisi Mount.
Kessie akan langsung jadi saingan Mount untuk berebut posisi yang sama. Sebab itu, wajar jika Mount merasa terganggu dan terancam.
Sumber: Express
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Mengenang Momen Ketika Cristiano Ronaldo Nyaris Dibuat Menangis Oleh Sir Alex
- Asyik! Arsenal Sudah Temukan Calon Pengganti Aubameyang
- Mengapa Manchester United Tak Lagi Ngebet Mengejar Declan Rice?
- Cristiano Ronaldo adalah 'Moodbooster' Manchester United untuk Meraih Gelar
- Fabinho Peringatkan Liverpool Soal Leeds United: Sulit dan Berat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampu Merah untuk Chelsea, PSG Kini Sedang Intai Rudiger
Liga Inggris 9 September 2021, 19:58
-
Mengenal Aurlien Tchouameni, Wonderkid AS Monaco yang Jadi Rebutan Para Raksasa Eropa
Liga Inggris 9 September 2021, 17:06
-
Daftar Pemain Asing di skuat Chelsea 2021/22: Spanyol Paling Banyak
Editorial 9 September 2021, 16:24
-
Jadwal Premier League Pekan Ini Live di SCTV, 11-14 September 2021
Liga Inggris 9 September 2021, 15:21
-
Mengintip Kedalaman Skuat Chelsea 2021/22, Bisa Pertahankan Liga Champions?
Editorial 9 September 2021, 13:56
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR