
Bola.net - Legenda Timnas Inggris, Michael Owen mengomentari pemecatan Frank Lampard. Ia menilai manajemen The Blues melakukan kekeliruan besar dengan memecat sang manajer.
Satu bulan terakhir, Lampard memang kerap digosipkan akan dipecat manajemen Chelsea. Ini dikarenakan pasukan The Blues menelan sejumlah hasil yang mengecewakan.
Gosip itu resmi jadi kenyataan pada hari Senin (25/1) kemarin. Manajemen The Blues mengumumkan bahwa mereka resmi memutus kerja sama mereka dengan manajer 42 tahun tersebut.
Owen sangat kaget mendengar kabar pemecatan Lampard itu. "Keputusan Chelsea untuk memecat Frank Lampard itu sangat mengejutkan," buka Owen di akun twitternya.
Baca komentar lengkap eks pemain Liverpool itu di bawah ini.
Prestasi Bagus
Menurut Owen, Lampard tidak layak mendapatkan pemecatan itu.
Ia menilai sang manajer telah melakukan pekerjaan yang luar biasa di musim perdananya bersama The Blues.
"Dia [Lampard] melakukan pekerjaan luar biasa dengan finish di empat besar musim lalu, dan ia berhasil menghantarkan tim ini lolos ke fase gugur Liga Champions musim ini."
Butuh Waktu
Owen menilai manajemen Chelsea sangat tidak sabar dengan progress yang tengah dikerjakan Lampard.
Ia menyebut bahwa skuat Chelsea saat ini masih berproses sehingga wajar jika performa mereka belum optimal.
"Dia [Lampard] mendatangkan beberapa pemain yang bagus dan masih butuh untuk menyesuaikan diri. Chelsea benar-benar gila memecat dia." ujarnya.
Calon Pengganti
Menurut gosip yang beredar, Chelsea sudah mengantongi nama pengganti Lampard.
Mereka kabarnya akan mempekerjakan mantan manajer PSG, Thomas Tuchel.
(Michael Owen Official Twitter)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Dipecat Chelsea, Steven Gerrard: Itu Tidak Mengejutkan
Liga Inggris 26 Januari 2021, 23:33
-
Susul Lampard, Pemain Ini Segera Tinggalkan Chelsea?
Liga Inggris 26 Januari 2021, 21:20
-
Kapan Tomori Jalani Debut Bersama Milan? Ini Jawaban dari Pioli
Liga Italia 26 Januari 2021, 19:41
-
Terungkap, Pemain Chelsea Tidak Enjoy Dilatih Lampard
Liga Inggris 26 Januari 2021, 18:40
-
Chelsea Diklaim Lakukan Kekeliruan Besar dengan Memecat Frank Lampard
Liga Inggris 26 Januari 2021, 17:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR