Bola.net - Klub Premier League, Chelsea diberitakan mulai bermanuver untuk mendatangkan Wilfried Zaha. Kubu The Blues diberitakan mulai melakukan proses negosiasi dengan agen sang pemain untuk transfer ini.
Pemain Timnas Pantai Gading itu sebenarnya sudah ingin pergi sejak musim panas kemarin. Namun transfernya pada saat itu dihalangi oleh Crystal Palace.
Zaha diberitakan masih ingin meninggalkan Crystal Palace. Ia diberitakan masuk dalam radar beberapa klub besar Eropa termasuk Chelsea.
The Independent mengklaim bahwa Chelsea benar-benar serius menginginkan Zaha. Mereka diberitakan mulai bergerak untuk mendapatkan jasa sang winger.
Simak situasi transfer Zaha selengkapnya di bawah ini.
Regenerasi Sektor Sayap
Laporan itu mengklaim bahwa pihak Chelsea membidik Zaha untuk meregenerasi sektor sayap mereka.
Saat ini sektor sayap Chelsea dipenuhi beberapa pemain tua seperti Willian dan Pedro. Kedua pemain tersebut dirasa sudah minim berkontribusi untuk skuat The Blues.
Untuk itu Chelsea membutuhkan tambahan tenaga dan Zaha dinilai bisa memberikan dimensi baru untuk lini serang mereka musim depan.
Mulai Negosiasi
Laporan tersebut mengklaim bahwa pihak Chelsea sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa winger 27 tahun tersebut.
Direktur Olahraga mereka, Marina Granovskaia diberitakan sudah menjalin komunikasi dengan agen Zaha, Federico Pastorello. Mereka sudah membicarakan terkait potensi transfer Zaha ke London Barat.
Granovskaia juga diberitakan mengundang Pastorello untuk bertemu dan membahas transfer sang pemain secara langsung dalam waktu dekat ini.
Tunggu Banding
Kapan Chelsea akan mendatangkan Zaha tergantung pada hasil banding embargo transfer mereka di Pengadilan Arbitrase Olahraga.
Jika banding mereka dikabulkan, mereka akan memboyong sang winger di bulan Januari, dan jika tidak dikabulkan mereka baru mengejarnya di musim panas nanti.
(The Independent)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Sudah Bisa Beli Pemain, Frank Lampard Ternyata Belum Siapkan Target?
Liga Inggris 6 Desember 2019, 22:30
-
Embargo Transfer Dicabut, Siapa Pemain yang Mungkin Dibeli Chelsea Januari Nanti?
Liga Inggris 6 Desember 2019, 22:15
-
Olivier Giroud Batal Tinggalkan Chelsea?
Liga Inggris 6 Desember 2019, 22:00
-
Sanksi Didiskon, Chelsea Kini Bebas Beli Pemain Mulai Januari 2020
Liga Inggris 6 Desember 2019, 19:25
-
Data dan Fakta Premier League: Everton vs Chelsea
Liga Inggris 6 Desember 2019, 17:02
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR