
Bola.net - Raksasa Premier League, Chelsea akhirnya meresmikan perekrutan penjaga gawang Marcus Bettinelli sebagai pengganti dari Willy Caballero yang memilih hengkang.
Lewat laman resmi mereka, Chelsea menyatakan bahwa Bettinelli direkrut secara gratis setelah kontrak kiper 29 tahun itu bersama Fulham habis.
Sebelumnya, Bettinelli sempat lebih dari satu dekade lamanya memperkuat Fulham, dan tercatat tampil sebanyak 120 kali bagi klub yang notabene tetangga Chelsea tersebut.
Kegembiraan Bettinelli
Bettinelli pun tak bisa menyembunyikan kegembiraan dirinya usai resmi meneken kontrak berdurasi dua musim bersama Chelsea.
“Chelsea selalu menjadi klub yang spesial. Saya mengenal daerah itu dengan sangat baik sehingga merupakan impian saya untuk datang ke tim ini dan itu akhirnya terjadi," ujar Bettinelli.
"Ada beberapa pembicaraan beberapa tahun yang lalu ketika saya masih sedikit lebih muda dan untuk alasan apa pun itu tidak terjadi tetapi sekarang saya di sini," imbuhnya.
“Saya sangat bersemangat untuk terlibat dan menantikan untuk mencoba mengesankan dan membantu tim sebanyak yang saya bisa.” tekadnya.
Situasi Sektor Kiper Chelsea
Selain Caballero yang dilepas usai kontraknya habis, Chelsea juga baru saja melepas kiper muda Jamie Cumming ke klub League One, Gillingham dengan status pinjaman selama semusim.
Sementara itu, Kepa Arrizabalaga dikabarkan tengah memikirkan masa depannya di Chelsea usai kehilangan tempat di skuad utama The Blues akibat digusur Edouard Mendy.
Sumber: Chelsea FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hakim Ziyech Tak Sabar Hadapi Arsenal dan Spurs di Pramusim
Liga Inggris 29 Juli 2021, 11:46
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR