Bola.net - - Raksasa Premier League, Chelsea nampaknya benar-benar serius ingin mendatangkan Denis Suarez. The Blues dikabarkan siap menebus klausul rilis sang pemain di Barcelona.
Musim ini bisa dikatakan menjadi musim yang sulit bagi Suarez. Ia sangat minim mendapatkan kesempatan bermain di Barcelona, di mana ia hanya tampil sebanyak 1 kali sebagai pemain pengganti musim ini.
Minimnya jam bermain itu membuat gelandang 24 tahun itu frustasi. Alhasil ia dikabarkan ingin segera berpindah klub di bulan Januari nanti.
Dilansir Marca, Suarez tidak perlu repot mencari klub baru. Raksasa Inggris, Chelsea dikabarkan siap menawarkannya tempat berteduh di bulan Januari nanti.
Simak manuver transfer Chelsea untuk Denis Suarez selengkapnya di bawah ini.
Pemain Pengganti
Chelsea sendiri memang tengah berburu gelandang baru. Pasalnya di musim dingin nanti mereka berpotensi kehilangan dua gelandang mereka.
Nama pertama adalah Cesc Fabregas. Eks Barcelona itu dikabarkan akan meninggalkan klub untuk bergabung dengan raksasa Italia, AC Milan.
Sementara nama kedua yang akan dirumorkan akan meninggalkan Chelsea adalah Ruben Loftus-Cheek. Sang pemain ingin pergi sebagai pemain pinjaman, sehingga Maurizio Sarri ingin menambah amunisi lini tengahnya.
Tebus Klausul
Menurut laporan tersebut, Chelsea benar-benar serius ingin mendatangkan Suarez. Mereka bahkan siap menebus klausul rilis sang pemuda.
Gelandang 24 tahun itu masih terikat kontrak di Barcelona hingga tahun 2021 mendatang. Ia kabarnya memiliki klausul rilis sebesar 45 juta Pounds dalam kontraknya.
Chelsea sendiri kabarnya tidak gentar dengan harga mahal sang pemain sehingga mereka akan menebusnya di bulan Januari mendatang.
Pemain Serba Bisa
Chelsea sendiri kabarnya tertarik dengan Suarez karena sang pemuda bisa bermain sebagai gelandang tengah dan pemain sayap kiri dengan sama baiknya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gawat! Sarri Akui Tak Tahu Bagaimana Caranya Kalahkan Guardiola
Liga Inggris 7 Desember 2018, 23:56
-
Jawaban Ketus Sarri Soal Pergeseran Posisi Kante
Liga Inggris 7 Desember 2018, 23:32
-
Sarri Akui Chelsea Sedang Bermasalah
Liga Inggris 7 Desember 2018, 22:50
-
Juventus Tunda Negosiasi Kontrak Daniele Rugani
Liga Italia 7 Desember 2018, 20:00
-
Chelsea Tebus Klausul RIlis Denis Suarez?
Liga Inggris 7 Desember 2018, 19:40
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR