
Bola.net - Keseriusan Bayern Munchen mendatangkan Trevoh Chalobah sedang diuji. Pasalnya, sang pemain dibanderol dengan nilai yang terlalu sembrono oleh Chelsea.
Ketertarikan Munchen terhadap Chalobah baru muncul dalam sepekan terakhir. Chelsea menanggapi dengan baik ketertarikan tersebut.
The Blues tidak masalah untuk melepas pemain berusia 24 tahun tersebut. Toh, dirinya bukan pemain inti dan Chelsea sudah punya pelapis yang cukup di posisi yang sama dengannya.
Akan tetapi, Chelsea hanya mengizinkan Chalobah pergi dengan mahar yang sudah ditetapkan. Hal ini bakal jadi rintangan bagi Munchen.
Harga Ditetapkan
Sebelumnya dilaporkan, Chelsea tidak mau melepas Chalobah dengan status pinjaman. Mereka hanya mau sang pemain hengkang secara permanen.
Chelsea pun sudah mengambil keputusan terkait harganya. Dikutip dari Evening Standard, Chalobah dibanderol seharga 58 juta Euro.
Banderol harga itu berkali-kali lipat lebih tinggi daripada harga pasarannya saat ini. Menurut Transfermarkt, Chalobah seharusnya hanya bernilai 18 juta Euro.
Lebih Mahal dari Kim

Kesembronoan Chelsea terlalu terpampang nyata. Dengan harga yang sudah ditetapkan, Chalobah jadi lebih mahal daripada bek baru Bayern Munchen, Kim Min-jae.
Pemain asal Korea Selatan itu diboyong dari Napoli seharga 50 juta Euro. Sebagai perbandingan, Kim membantu Napoli menjuarai Serie A 2022/2023 sekaligus jadi salah satu bek terbaik.
Prestasi dan kualitasnya jauh di atas Chalobah yang menembus tim inti Chelsea pun kesusahan dalam dua musim terakhir.
Bisa Berpaling
Harga yang sembrono itu bisa membuat Munchen berpaling. Sebab, Chalobah bukan satu-satunya opsi di dalam daftar pemain incaran Munchen.
Pemain lain yang sedang dipantau adalah Armel Bella-Kotchap dari Southampton. Pemain muda itu rencananya mau diboyong ke Allianz Arena dengan status pinjaman.
Sumber: Evening Standard
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Man City Mau Jual Pahlawan Kemenangan Mereka di UEFA Super Cup ke Chelsea
Liga Inggris 30 Agustus 2023, 23:17
-
Manchester United Segera Amankan Jasa Marc Cucurella?
Liga Inggris 30 Agustus 2023, 21:53
-
Saingi Tottenham, Chelsea Juga Kejar Ansu Fati?
Liga Inggris 30 Agustus 2023, 19:20
-
Eks Penggawa Chelsea Senang Putranya Moncer Bersama Arema FC
Bola Indonesia 30 Agustus 2023, 18:06
-
Setelah Chalobah, Bayern Juga Jajaki Kemungkinan Angkut Gallagher dari Chelsea
Bundesliga 30 Agustus 2023, 17:54
LATEST UPDATE
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 6 Januari 2026, 09:58
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR