
Bola.net - Dua penyerang Chelsea, Willian dan Pedro diyakini harus berjuang membuktikan kualitas mereka untuk merebut hati sang pelatih, Frank Lampard. Kedua pemain itu bisa terabaikan usai kedatangan Christian Pulisic.
Tugas Lampard cukup berat. Dia tidak bisa mendatangkan pemain pada bursa transfer musim panas ini karena hukuman larangan transfer. Artinya, dia hanya bisa mengandalkan pemain-pemain yang ada.
Biar begitu, setidaknya Lampard merasakan sensasi pemain baru dengan kedatangan Christian Pulisic. Mantan pemain Borussia Dortmund ini dibeli Chelsea pada Januari 2019 lalu dan baru bergabung pada musi panas ini.
Pulisic diyakini bakal jadi bintang baru Stamford Bridge. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Permainan Pulisic
Meski masih muda, potensi Pulisic luar biasa. Dia bisa dimainkan di kedua sisi sayap sama baiknya. Sebab itu, analis ESPN FC, Stewart Robson meyakini Pulisic bakal jadi salah satu pemain andalan Lampard.
"Saya berharap Pulisic mendapatkan kesempatan. Saya berharap dia bermain pada salah satu sisi sayap di mana dia bisa berlari menyerbu lawan dan melakukan keajaibannya," kata Robson.
Tak hanya itu, dia pun yakin kehadiran Pulisic bakal membuat pemain-pemain Chelsea lainnya bekerja lebih keras. Mereka yang punya posisi sama dengan Pulisic harus berjuang merebut tempat.
Willian dan Pedro
Dua pemain yang bakal terpengaruh kedatangan Pulisic adalah Willian dan Pedro. Robson yakin kedua pemain itu harus berjuang membuktikan diri jika masih ingin bermain setiap pekan.
"Willian terkadang bermain dan terkadang tidak, Willian memuaskan beberapa pelatih tetapi tidak bisa memuaskan semuanya," lanjut Robson.
"Pedro pun demikian, dia tidak benar-benar menjadi pemain inti. Ketika dia bermain baik, dia bisa jadi pemain luar biasa, tapi sayangnya dia tidak selalu bermain baik."
"Jadi Pulisic mungkin bakal mendapatkan kesempatan itu, tetapi dia harus benar-benar memaksimalkannya," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain Muda yang Bisa Memainkan Peran Penting di Chelsea
Editorial 25 Juli 2019, 11:32
-
Christian Pulisic Datang, 2 Bintang Chelsea Ini Bakal Kesulitan
Liga Inggris 25 Juli 2019, 09:30
-
Jorginho Berusaha 'Move On' dari Maurizio Sarri
Liga Inggris 25 Juli 2019, 07:01
-
Nomor Warisan Eden Hazard Belum Pasti Dikenakan Willian
Liga Inggris 25 Juli 2019, 05:00
-
Bomber Nomor 9 Chelsea Belajar Banyak pada Sergio Aguero dan Harry Kane
Liga Inggris 25 Juli 2019, 03:30
LATEST UPDATE
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR