Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte yakin bahwa masa depan cerah bagi timnas Inggris ada di depan mereka setelah mereka memenangkan Piala Dunia U-17 akhir pekan ini.
Pada pertandingan final di Salt Lake Stadium, Kalkuta, Sabtu , Inggris mengalahkan Spanyol dengan skor 5-2.
Inggris lebih dulu ketinggalan dua gol. Spanyol memimpin 2-0 berkat gol-gol Sergio Gomez pada menit kesepuluh dan ke-31. Menjelang babak pertama berakhir, Inggris menipiskan ketertinggalannya lewat gol Rhian Brewster.
Inggris kemudian mengamuk di babak kedua. Dimotori oleh gelandang Manchester City Phil Foden, tim asuhan Steve Cooper itu mencetak empat gol tambahan ke gawang Spanyol untuk membalikkan keadaan. Foden mencetak dua gol pada menit ke-69 dan 88, sementara dua gol lainnya dicetak oleh Morgan Gibbs-White pada menit ke-58 dan Marc Guehi pada menit ke-84.
"Ucapan selamat kepada seluruh tim karena untuk memenangkan Piala Dunia bersama tim nasional berarti mereka telah bekerja dengan sangat baik," ujarnya.
"Saya pikir sepakbola di Inggris tumbuh dengan cara yang luar biasa karena ini bukan satu-satunya hasil bagi pemain muda karena tim usia U-19 dan U-20 juga menang," sambungnya.
"Itu berarti sepakbola berkembang dan berkembang dengan pesat. Saya yakin di masa depan, timnas Inggris, tim senior mereka akan sulit dikalahkan," tandasnya.
Di timnas Inggris U-17 sendiri, Chelsea menyumbang lima pemain, yakni Marc Guehi, Jonathan Panzo, George McEachran, Callum Hudson-Odoi dan Conor Gallagher. Jumlah terbanyak dibandingkan tim lain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Grup Spanyol Bantu Alvaro Morata Sukses di Inggris
Liga Inggris 30 Oktober 2017, 21:37
-
Chelsea Dilarang Buat Kesalahan Lagi di Liga
Liga Inggris 30 Oktober 2017, 21:10
-
Azpi Beber Pesan Conte di Laga Lawan Bournemouth
Liga Inggris 30 Oktober 2017, 20:46
-
Morata Kembali Ungkap Rasa Kecewanya pada Real Madrid
Liga Spanyol 30 Oktober 2017, 18:04
-
Alvaro Morata Sanjung Ketajaman Bomber AS Roma
Bola Indonesia 30 Oktober 2017, 17:35
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR