Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengungkapkan bahwa dirinya memiliki ide yang jelas untuk sosok Victor Moses dan menilainya sebagai bagian dari rencananya sejak awal kedatangannya.
Moses sebelum musim ini memang menghabiskan waktunya di klub lain dengan status pinjaman. Musim lalu, dia berada di West Ham sebelum pada musim panas lalu kembali ke Stamford Bridge dan meniti kembali karirnya di The Blues.
Dan baru-baru ini dikatakan Conte, meskipun dia mungkin tak membayangkan Moses dia sulap jadi wing back pada awalnya, namun pelatih asal Italia tersebut mengaku tak ingin melepas dia dengan status pinjaman.
"Saya cepat menyadari bahwa Moses bisa bertahan bersama kami. Saya bicara dengannya selama pramusim, saat kami di Amerika, dan mengatakan bahwa dia akan bertahan bersama kami," ujarnya.
"Saya senang memiliki jenis pemain seperti ini. Saya tahu dia sebelumnya, tapi melihatnya secara pribadi sangat penting untuk menilai seorang pemain. Dia layak untuk tinggal bersama kami musim ini, tapi juga sekarang dia layak untuk bermain," tambahnya.
"Moses sangat, sangat senang saat saya mengatakan kepadanya bahwa dia akan tinggal. Dia berkata pada saya, 'Saya siap untuk tinggal di sini, untuk berjuang demi klub, saya perlu memiliki kesempatan saya untuk menunjukkan saya pantas main di Chelsea'. Itu terjadi dan kami sangat senang untuk ini karena dia menunjukkan pemain yang baik," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buru Gelar Juara, Chelsea Andalkan Pengalaman Musim 2014-15
Liga Inggris 6 Maret 2017, 20:56
-
Matic Akui Mental Chelsea Terbentuk Pada Era Mourinho
Liga Inggris 6 Maret 2017, 18:22
-
Conte Antisipasi Permainan Sulit Lawan West Ham
Liga Inggris 6 Maret 2017, 15:45
-
Kontra West Ham, Conte Minta Fans Jaga Emosi
Liga Inggris 6 Maret 2017, 14:34
-
Fabregas Tentang Rasanya Cetak Gol dan Bikin Assist
Liga Inggris 6 Maret 2017, 14:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR