
Bola.net - Baru-baru ini, muncul rumor bahwa Manchester United (MU) bakal mengganti manajer mereka, Ole Gunnar Solskjaer. Calon penggantinya adalah eks pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. Kabarnya, ini adalah rekomendasi dari Cristiano Ronaldo.
Menurut El Chiringuito TV, MU telah mengontak Zidane. Ini dilakukan sebagai langkah awal andai mereka jadi memecat Solskjaer dalam waktu dekat.
Kenapa Zidane? Menurut sumber yang sama, Ronaldo adalah pihak yang merekomendasikan Zidane kepada manajemen MU sebagai calon pengganti Solskjaer.
Selama dilatih Zidane di Madrid antara 2016 dan 2018, Ronaldo memang tampil buas dalam urusan menjebol gawang lawan. Lihat statistiknya di bawah.
112 Gol, 2 Ballon d'Or

Selama dilatih Zidane di Madrid, Ronaldo memainkan total 114 pertandingan di semua ajang. Dalam 114 penampilan itu, bintang Portugal tersebut mencetak total 112 gol untuk timnya.
Torehan 112 gol hanya dalam 114 pertandingan adalah statistik yang mengagumkan.
Cristiano Ronaldo di bawah kepelatihan Zinedine Zidane:
- Pertandingan - 114
- Gol - 112
- Gol penalti - 16.
Selama periode kepelatihan Zidane di Madrid, Ronaldo turut membantu Los Blancos meraih tiga gelar juara Liga Champions. Dia juga menyabet dua trofi bergengsi Ballon d'Or (2016, 2017).
Dua Periode Zidane di Madrid

Zidane melatih Madrid selama dua periode. Yang pertama adalah 2016-2018, ketika masih ada Ronaldo.
Yang kedua adalah 2019-2021. Waktu itu, Ronaldo sudah bergabung dengan Juventus di Italia.
Zidane meninggalkan Madrid pada Mei 2021. Setelah itu, posisinya digantikan oleh Carlo Ancelotti.
Apakah setelah ini Zidane benar akan bereuni dengan Ronaldo di Old Trafford?
Sumber: El Chiringuito TV, Transfermarkt
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Manchester United Dipecundangi Leicester: Ole, Ole, Ole, Ole, Ole, Oleeee...
- Gary Neville: Manchester United Takkan Memilih Antonio Conte
- Dipermalukan Leicester City, Apakah #OleOut Segera Jadi Kenyataan?
- MU Kalah, Cristiano Ronaldo Kesal dan Langsung Ngeloyor ke Ruang Ganti, Dicegat Solskjaer
- #OleOut Menggema, Antonio Conte Bakal Jadi Manajer MU Berikutnya?
- Solskjaer Tetap Aman, Kecuali Manchester United Kalah Melawan 2 Tim Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kesengsem Berat, Arsenal Bakal Coba Daratkan Striker Real Madrid Ini di 2022
Liga Inggris 19 Oktober 2021, 17:10
-
Waduh, Tiga Pemain Kunci Barcelona Bakal Absen di El Clasico
Liga Spanyol 19 Oktober 2021, 17:00
-
Direkomendasikan Cristiano Ronaldo, Zinedine Zidane ke MU?
Liga Inggris 19 Oktober 2021, 16:23
-
Cristiano Ronaldo di Bawah Kepelatihan Zinedine Zidane: Buas!
Liga Inggris 19 Oktober 2021, 15:54
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR