
Bola.net - Manchester United baru-baru ini memecat Ruben Amorim dan menunjuk Darren Fletcher sebagai caretaker. Namun Setan Merah berpotensi menunjuk caretaker lain dalam waktu dekat.
Ya, Manchester United baru saja membuat keputusan yang menghebohkan. Mereka memecat Ruben Amorim setelah sang manajer mengkritik manajemen klub secara terbuka baru-baru ini.
MU sendiri sudah mengonfirmasi Darren Fletcher sebagai pengganti sementara Ruben Amorim. Namun mantan gelandang MU itu masih minim jam terbang sehingga ia diragukan bakal bertahan lama sebagai caretaker MU.
Alhasi cepat atau lambat MU perlu menunjuk caretaker baru untuk menggantikan Fletcher. Berikut adalah beberapa pelatih yang berpotensi menjadi caretaker Manchester United hingga akhir musim nanti.
Michael Carrick

Nama pertama yang berpotensi menjadi caretaker Manchester United adalah sosok legenda Setan Merah, Michael Carrick.
Sebagai pemain, Carrick merupakan salah satu gelandang terbaik yang dimiliki Setan Merah. Ia juga sempat menjadi caretaker MU pada saat Ole Gunnar Solskjaer dipecat.
Karir Carrick sendiri sebagai pelatih cukup apik, di mana ia sempat memimpin Middlesbrough bersaing di papan atas Championship selama dua musim beruntun.
Ruud van Nistelrooy

Opsi caretaker kedua Manchester United adalah sosok legendaris Setan Merah lainnya, Ruud van Nistelrooy.
Van Nistelrooy sempat menjadi asistsen pelatih Erik Ten Hag di MU. Ia juga pernah menjabat sebagai caretaker MU saat Setan Merah memecat Ten Hag di tahun 2024 silam.
Van Nistelrooy punya pengalaman melatih di Premier League di mana ia melatih Leicester City, namun sayang ia gagal menyelamatkan The Foxes dari jurang degradasi. Jadi ia bisa dipertimbangkan jadi opsi caretaker berikutnya.
Ole Gunnar Solskjaer

Kandidat top untuk menjadi caretaker MU adalah Ole Gunnar Solskjaer.
Striker legendaris MU itu juga sempat menjadi caretaker MU saat manajemen Setan Merah memecat Ruben Amorim. Di bawah kepemimpinannya, MU sempat finish di peringkat kedua klasemen akhir EPL.
Ole sendiri saat ini lagi tidak punya klub usai dipecat Besiktas di awal musim kemarin sehingga ia bisa dipekerjakan oleh MU secepat mungkin.
Gareth Southgate

Opsi caretaker berikutnya yang bisa dijajaki Manchester United adalah Gareth Southgate.
Mantan pelatih Timnas Inggris itu sempat ramai dikabarkan jadi kandidat manajer Manchester United saat Erik Ten Hag dipecat. Sir Jim Ratcliffe dikabarkan menyukai pekerjaan Southgate saat ia melatih The Three Lions.
Namun Southgate sendiri minim pengalaman melatih klub di level senior. Jadi ia bisa dijajal sebagai caretaker untuk membuktikan kualitasnya di MU.
Sam Allardyce

Opsi terakhir yang bisa dijajal oleh Manchester United adalah Sam Allardyce.
Sam Allardyce merupakan manajer kawakan di Premier League. Ia sudah menghabiskan karirnya melatih puluhan klub top Inggris, dan ia terkenal sebagai spesialis caretaker atau menyelamatkan tim dari zona degradasi.
MU memang tidak lagi berjuang di zona degradasi, namun jika mereka butuh kestabilan di sisa musim ini, maka Allardyce bisa jadi opsi yang patut diperhitungkan.
Klasemen Premier League
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ruben Amorim Dipecat Man United: Siapa yang Full Senyum, Siapa yang Terpukul?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 20:16
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR