
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengomentari situasi pos penjaga gawangnya. Ia menyebut bahwa Dean Henderson punya peluang untuk menjadi kiper utama baru Setan Merah.
MU saat ini tidak memiliki kiper utama. Pasalnya David De Gea sudah dikonfirmasi tidak melanjutkan karirnya di Old Trafford pada musim depan.
Saat ini MU dikabarkan mulai mencari kiper baru. Ada beberapa kiper yang saat ini intens dikaitkan dengan Setan Merah.
Ten Hag mengakui bahwa timnya perlu mendatangkan kiper utama dengan sesegera mungkin. "Ya, kami memang butuh mendatangkan kiper baru dengan lebih cepat," ujar Ten Hag kepada The Athletic.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Harus Beli
Pada kesempatan yang sama, Ten Hag menyebut bahwa timnya tidak harus membeli pemain baru untuk menggantikan De Gea.
Ia menilai MU punya stok kiper yang bagus dan mereka punya peluang untuk menjadi kiper utama Setan Merah yang baru.
"Penjaga gawang adalah posisi yang sangat krusial di tim kami. Namun saya bahagia dengan para pemain yang kami miliki sekarang," sambung Ten Hag.
Henderson Berpeluang
Ten Hag juga menyebut bahwa sosok Dean Henderson berpotensi menjadi kiper utama baru Manchester United.
Ia menilai sang kiper punya kemampuan yang bagus sehingga ia bisa menjadi pengganti De Gea.
"Ya, dia [Henderson] punya peluang yang besar untuk jadi kiper utama kami. Saya mengikuti perkembangannya di musim lalu," ia menandaskan.
Ingin Pindah
Menurut gosip yang beredar, Henderson sendiri saat ini lebih condong untuk meninggalkan Manchester United.
Ia dikabarkan ingin pindah secara permanen ke Nottingham Forest pada musim depan.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gawat MU! Jika Hari Ini Tidak Kelar, Andre Onana Tidak Jadi Dijual
Liga Inggris 13 Juli 2023, 20:20
-
Pede! Erik Ten Hag Sebut Mason Mount Bakal Beri Dampak Besar bagi MU!
Liga Inggris 13 Juli 2023, 19:00
-
Cetak Gol untuk MU, Noam Emeran: Semoga Saya Diberi Kesempatan Lagi!
Liga Inggris 13 Juli 2023, 18:40
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR