Bola.net - Pelatih FC Salzburg, Jesse Marsch memberikan komentar terkait maraknya rumor terkait transfer Erling Braut Haaland. Sang pelatih mengakui bahwa striker 19 tahun itu memang berpotensi pergi dari timnya tahun depan.
Nama Haaland mencuri perhatian publik di awal musim ini. Di laga debut UCLnya, ia berhasil mengemas hattrick ke gawang Genk.
Sejak saat itu ketajaman Haaland terus menjadi sorotan. Hingga saat ini ia sudah mengemas total 26 gol dari 18 pertandingan untuk raksasa Austria tersebut, sehingga Manchester United getol ingin mendatangkan sang penyerang.
March mengakui bahwa Haaland berpotensi untuk pergi untuk mengembangkan karirnya. "Klub ini adalah tempat yang luar biasa bagi para pemain muda mengembangkan karir mereka," ujar Marsch kepada CNN.
Baca komentar juru taktik FC Salzburg itu di bawah ini.
Bertahan Hingga Akhir Musim
Marsch punya harapan agar Haaland setidaknya bertahan hingga akhir musim agar perkembangannya lebih optimal.
"Erling saat ini berada di jalur yang tepat untuk mengembangkan dirinya. Dia dan ayahnya membuat keputusan yang sangat baik dengan datang ke klub ini."
"Kami berharap Erling menyelesaikan musim ini bersama kami, sehingga ia bisa terus berkembang dan menjadi pemain yang lebih hebat. Ketika waktunya ia mengambil langkah selanjutnya dalam karirnya, ia akan sepenuhnya siap."
Diskusikan Masa Depan
Marsch menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menghalangi kepergian Haaland demi kebaikan dan perkembangan sang striker.
"Kami dan pihak Haaland memiliki hubungan yang baik. Kami selalu terbuka untuk mendiskusikan bahwa anak ini punya beberapa langkah untuk mengembangkan karirnya."
"Kami akan mencari solusi terbaik untuknya dan juga klub ini. Namun kami ingin fokus agar Erling menikmati permainannya dan tidak terpengaruh dengan rumor-rumor yang ada sehingga ia bisa menjadi pesepakbola yang hebat." ia menandaskan.
Harga Selangit
FC Salzburg diberitakan mematok harga yang sangat tinggi untuk transfer Haaland.
Mereka ingin Manchester United menebus sang striker dengan bayaran sebesar 100 juta Euro.
(CNN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lagi, Samuel Umtiti Ucapkan Sumpah Setia di Barcelona
Liga Spanyol 27 November 2019, 21:20
-
Diincar MU, FC Salzburg Buka Peluang Lepas Erling Haaland
Liga Inggris 27 November 2019, 20:40
-
Pulih dari Kanker, Bek Muda ini Siap Unjuk Gigi di Skuat Manchester United
Liga Eropa UEFA 27 November 2019, 20:20
-
Astana vs Manchester United Jesse Lingard Jadi Kapten?
Liga Eropa UEFA 27 November 2019, 20:00
-
Ketimbang Pogba, MU Diklaim Lebih Merindukan Nemanja Matic
Liga Inggris 27 November 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR