
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United sudah menyiapkan rencana jika mereka jadi ditinggal Romelu Lukaku di musim panas ini. Setan Merah diberitakan akan membajak Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal dalam waktu dekat ini.
Lukaku sejak akhir musim kemarin diberitakan ingin hengkang dari United. Ia tidak bahagia setelah hanya menjadi striker pelapis di skuat Setan Merah musim lalu.
Penyerang Timnas Belgia itu baru-baru ini dikonfirmasi akan pindah ke Italia. Sang agen membenarkan bahwa ia tengah mengurus kepindahan penyerang 26 tahun itu ke Inter Milan.
United sendiri diberitakan sudah mencari pengganti Lukaku di lini serang mereka. Dilansir Corriere Dello Sport, United akan memprioritaskan membajak Pierre-Emerick Aubameyang sebagai pengganti sang striker.
Menurut laporan tersebut, United cukup serius mempertimbangkan Aubameyang sebagai juru gedor mereka yang baru. Mereka menilai karakteristik permainan Striker Gabon itu sangat cocok dengan skema permainan yang diterapkan oleh Solskjaer musim lalu.
Selain itu, musim lalu Aubameyang menyandang gelar sebagai top scorer EPL dengan raihan 22 gol. Untuk itu kualitasnya sudah terbukti untuk menjadi mesin gol yang bisa diandalkan Setan Merah musim depan.
Untuk itu United sudah mulai membuka komunikasi dengan pihak Arsenal untuk transfer sang striker.
Simak situasi transfer Aubameyang selengkapnya di bawah ini.
Enggan Dijual
Namun menurut laporan yang beredar di Inggris, Arsenal menutup pintu bagi United untuk menggaet Aubameyang di musim panas ini.
Unai Emery ingin striker Timnas Gabon itu menjadi motor serangan The Gunners musim depan. Untuk itu ia enggan melepasnya ke rival seperti Manchester United.
Tidak hanya itu, Aubameyang belakangan menegaskan bahwa ia bahagia di Arsenal. Untuk itu ia tidak tertarik untuk berpindah klub dalam waktu dekat.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Siapkan Rencana Pembajakan Kieran Tierney
Liga Inggris 26 Juni 2019, 22:00 -
Romelu Lukaku Minta Transfernya ke Inter Milan Dipercepat
Liga Inggris 26 Juni 2019, 21:00 -
Gabung Manchester United, Segini Gaji Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 26 Juni 2019, 19:20 -
Tolak MU, Declan Rice Pastikan Bertahan di West Ham
Liga Inggris 26 Juni 2019, 19:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR