Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengaku sangat puas dengan performa yang ditunjukkan Edinson Cavani. Ia menilai sang striker tampil dengan sangat apik tadi malam.
Cavani dimasukkan Solskjaer sebagai pemain pengganti di awal babak kedua pertandingan Southampton vs Manchester United. Pada saat itu, setan merah berada dalam posisi tertinggal 2-0.
Penyerang asal Uruguay itu sukses jadi pembeda bagi United. Ia membuat dua gol di laga itu sehingga MU berhasil comeback dengan skor 3-2.
Solskjaer mengaku sangat puas dengan performa yang ditunjukkan Cavani. "Dia adalah salah satu penyerang terbaik karena pengalaman dan juga kualitas yang ia miliki," ujar Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Pergerakan Apik
Solskjaer mengaku bahwa satu aspek yang sangat ia sukai dari Cavani adalah bagaimana sang striker bergerak di kotak penalti dan mencari ruang untuk memberi ancaman ke gawang lawan.
"Pergerakannya begitu luar biasa. Saya rasa ia salah satu pemain dengan pergerakan terbaik yang bisa anda temui sekarang."
"Ia bisa dengan mudah keluar dari penjagaan lawan. Dia bisa dengan cepat berada di depan anda dan ia juga bisa mengunci pergerakan anda."
Berani Ambil Resiko
Lebih lanjut, Solskjaer mengaku terkesan dengan Cavani yang berani mengambil resiko di posisi yang sangat sulit.
"Dia selalu ingin berada di depan gawang, dan saya sangat menyukai itu. Saya suka seorang striker yang menempatkan dirinya di sana."
"Terkadang anda bisa kesakitan jika berada di posisi itu, namun ketika anda mendapatkan bola di posisi itu, dan anda berani berjudi, maka anda akan mendapatkan gol. Hari ini ia sudah membuat dua gol bagi kami." ujarnya.
Tiga Gol
Sejauh ini Cavani sudah mengoleksi tiga gol bagi Manchester United.
Gol pertamanya ia buat ke gawang Everton sebelum jeda internasional.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Pahlawan Kemenangan MU, Edinson Cavani Tetap Kena Marah Solskjaer
Liga Inggris 30 November 2020, 21:00
-
Manchester United Barter Eric Bailly dengan Pau Torres, Sepadan?
Liga Inggris 30 November 2020, 20:40
-
Cetak Dua Gol, Bukti Edinson Cavani Masih Belum Habis!
Liga Inggris 30 November 2020, 20:20
-
Comeback Lawan Southampton, Harry Maguire: Inilah Mentalitas Manchester United!
Liga Inggris 30 November 2020, 20:00
-
Nama: Manchester United, Hobi: Ogah Menyerah dan Comeback!
Liga Inggris 30 November 2020, 19:50
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR