
Bola.net - Manchester United mengukir rekor memalukan setelah dihajar Crystal Palace. Dengan hasil itu, Setan Merah mencatatkan jumlah kekalahan terbanyak dalam semusim.
Manchester United berhadapan dengan Crystal Palace dalam laga pekan ke-36 Premier League 2023/2024, Selasa (7/5/2024) dini hari WIB. Melawat ke Selhurst Park, Setan Merah dibantai dengan skor telak 0-4.
Michael Olise menjadi bintang kemenangan Crystal Palace dengan memborong dua gol. Sementara itu, dua gol lainnya masing-masing dicetak oleh Jean-Philippe Mateta dan Tyrick Mitchell.
Berkat hasil ini, Manchester United harus puas menghuni peringkat delapan klasemen Premier League dengan poin 54. Sementara Crystal Palace kini berada di peringkat 14 dengan poin 43.
Kekalahan itu juga menipiskan peluang Manchester Untuk berlaga di kompetisi Eropa musim depan. Saat ini Setan Merah berjarak enam poin dari Tottenham di peringkat kelima atau berada di zona Liga Europa.
Rekor Buruk MU

Kekalahan dari Crystal Palace membuat Manchester United mengukir rekor buruk. Kini, Setan Merah secara resmi mencatatkan jumlah kekalahan terbanyak dalam satu musim Premier League.
Ini menjadi kekalahan ke-13 yang diderita Manchester United di Premier League musim 2023/24. Setan Merah melampaui rekor buruk sebelumnya saat mengalami 12 kekalahan di musim 2013/2014 dan 2021/2022.
Manchester United juga mencatatkan rekor buruk lain soal jumlah kemasukan gol dalam satu musim. Saat ini Setan Merah sudah kebobolan 81 gol di semua kompetisi musim ini.
Kemasukan 81 gol menjadi yang terbanyak sejak musim 1976/1977. Jumlah kebobolan Setan Merah bahkan masih berpeluang bertambah karena mereka memiliki empat laga lagi.
Sumber: Livescore
Jadwal Pertandingan Manchester United Berikutnya

Pertandingan: Manchester United vs Arsenal
Kompetisi: Premier League
Venue: Old Trafford
Hari: Minggu, 12 Mei 2024
Jam: 22.30 WIB
Klasemen Premier League 2023/2024
Baca Juga:
- Pertama Kali Sepanjang Kariernya, Bruno Fernandes Absen karena Cedera
- Amburadul! Kritik Pedas Ashley Young untuk Cara Bertahan Casemiro
- Yang Tersisa dari Crystal Palace vs Manchester United: Setan Merah Panen Rekor Memalukan
- Dihajar Crystal Palace Tanpa Ampun, Erik ten Hag: Manchester United Kalah Segalanya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Dihajar Crystal Palace, Nasib Erik Ten Hag Masih Aman?
Liga Inggris 7 Mei 2024, 20:33
-
Disebut Karirnya di MU Sudah Tamat, Begini Respon Erik Ten Hag
Liga Inggris 7 Mei 2024, 18:30
-
Wow! Jose Mourinho Siap Gantikan Erik Ten Hag di MU!
Liga Inggris 7 Mei 2024, 18:02
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR