
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag optimistis bisa mengemban tugas besar di Manchester United. Ia yakin sanggup meyudahi paceklik trofi United yang sudah berjalan lama.
Ten Hag mendapatkan tantangan baru dalam karirnya di musim panas ini. Ia meninggalkan zona nyamannya di Ajax Amsterdam untuk menangani Manchester United.
Di United, Ten Hag punya sebuah PR besar. Ia harus menyudahi paceklik trofi Setan Merah, karena sudah lima tahun lamanya United belum memenangkan satupun trofi juara.
Ten Hag optimistis bahwa ia bisa menyudahi penantian fans MU akan trofi juara. "Ya, saya bisa mengembalikan United ke tempat yang seharusnya," ujar Ten Hag kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tuntutan Besar
Ten Hag menilai wajar jika para fans menuntut Setan Merah segera memenangkan trofi juara lagi. Karena ia menilai sudah seharusnya tim seperti MU menjadi penantang gelar juara yang serius setiap tahunnya.
"Kita semua tahu bahwa Man United adalah tim yang selalu memenangkan trofi juara. Kita juga harus mengakui bahwa untuk saat ini, United belum bisa bersaing menjadi juara,"
"Namun apapun yang terjadi kami harus kembali ke posisi itu. Untuk bisa memenangkan trofi juara kami harus bekerja keras dan bekerja sama, dan jika itu bisa kami lakukan maka kami bisa mewujudkan hal itu,"
Butuh Bantuan
Ten Hag menegaskan bahwa ia tidak bisa sendirian membawa Manchester United meraih gelar juara. Ia butuh bantuan seluruh elemen Manchester United untuk meraih gelar juara.
Ia yakin jika seluruh timnya saling bahu membahu, maka menjadi juara bukan sekedar angan-angan belaka.
"Saya harus memimpin tim ini untuk menjadi juara, namun kami harus melakukan ini bersama-sama. Semuanya berawal dari keyakinan bahwa kami bisa menjadi juara, lalu juga kami harus punya konsep dan kerja keras," ujarnya.
Laga Perdana
Erik Ten Hag akan mengawali debutnya sebagai manajer Premier League pada akhir pekan ini. Ia akan memainkan laga resmi perdananya sebagai manajer MU di Old Trafford.
Lawan yang akan dihadapi adalah salah satu tim kuda hitam, Brighton.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Baca Juga:
- Manchester United Diprediksi Jadi Tim Paling Bobrok di Premier League Musim 2022/23
- Cristiano Ronaldo Dapat Dukungan Penuh dari Sahabatnya untuk Segera Tinggalkan Manchester United
- Manchester United Tertarik pada Hakim Ziyech, Tapi...
- Chelsea Berantakan di Bursa Transfer, Todd Boehly Dianggap Mirip Pemilik MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, Sevilla Umumkan Kedatangan Alex Telles dari Manchester United
Liga Inggris 4 Agustus 2022, 22:49
-
Mau Sukses di MU, Jadon Sancho Diminta Berhenti 'Main Aman'
Liga Inggris 4 Agustus 2022, 22:01
-
Ternyata, Ini Alasan Erik Ten Hag Begitu Ngotot Merekrut Frenkie De Jong
Liga Inggris 4 Agustus 2022, 21:20
-
Duh, Anthony Martial Cedera Jelang Lawan Brighton?
Liga Inggris 4 Agustus 2022, 21:09
-
Manchester United Mundur dari Transfer Benjamin Sesko?
Liga Inggris 4 Agustus 2022, 19:53
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR