
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag membeberkan posisi terbaik Donny van de Beek. Ia menilai sang gelandang bakal lebih optimal jika bermain lebih ke depan.
Van de Beek bergabung dengan MU di tahun 2020 silam. Namun selama dua tahun terakhir ia kesulitan untuk menembus di tim utama MU.
Banyak yang menilai performa Van de Beek tidak maksimal karena ditarik lebih ke belakang. Padahal saat di Ajax, Van de Beek lebih bermain ke depan.
Ketika ditanya mengenai posisi terbaik Van de Beek, begini jawaban Ten Hag. "Dia [Van de Beek] bisa bermain agak ke depan dan juga agak ke belakang," buka sang manajer kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Posisi Terbaik
Namun Ten Hag nampaknya akan memainkan Van de Beek di posisi yang berbeda dari Solskjaer. Ia mengindikasikan bahwa ia akan mengembalikan Van de Beek di posisi yang agak ke depan.
"Posisi terbaik Donny saat ia berada di dalam kotak penalti lawan. Ia lebih maksimal bermain di belakang striker,"
"Dia punya insting yang bagus untuk menempatkan diri di posisi yang tepat,"
Siap Hadapi Melbourne
Ten Hag pada kesempatan ini juga senang bisa menjalin uji coba dengan Melbourne Victory. Ia tidak sabar berhadapan dengan tim asal Australia itu besok.
"Kami senang bisa menjalani pertandingan ini karena kami akan melawan tim yang berbeda dan dari kebudayaan yang berbeda. Mereka [Melbourne Victory] adalah tim yang bagus dan ini akan jadi ujian yang bagus bagi kami,"
"Pendekatan yang akan kami lakukan bakal berbeda dari apa yang kami lakukan melawan Liverpool. Nani ketika melawan Palace dan VIlla pun demikian. Namun kami tidak sabar untuk memainkan laga ini," ia menambahkan.
Laga Berikutnya
Manchester United akan berhadapan dengan Melbourne Victory pada hari Jumat (14/7/2022).
Pertandingan ini akan digelar di Melbourne Cricket Ground pada Pkl 17.05 WIB.
Klasemen Akhir Premier League
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Lini Tengah, Manchester United Bajak Wonderkid Aston Villa Ini?
Liga Inggris 14 Juli 2022, 21:30
-
Lisandro Martinez Datang, 3 Pemain Ini Segera Hengkang
Liga Inggris 14 Juli 2022, 21:17
-
Koulibaly Pindah ke Chelsea, Napoli Bajak Bek Manchester United Ini?
Liga Italia 14 Juli 2022, 19:15
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR