Bola.net - - Cesc Fabregas mengatakan tidak boleh membuat kesalahan besar dengan melihat terlalu jauh hingga akhir musim nanti.
Fabregas mencetak gol pembuka dan memberikan assist ketika The Blues menang 3-1 atas Swansea City pekan lalu dan membuat timnya kini unggul 10 angka dari Tottenham di Premier League.
Meski sudah ada di jalur yang tepat untuk memenangkan liga, Fabregas mengatakan di Sky Sports: "Anda harus berpikir ini masih awal dan anda harus memenangkan semua pertandingan."
Pemain berusia 29 tahun, yang memenangkan Premier League di musim perdananya di Stamford Bridge, tidak ingin Chelsea mulai membayangkan apa yang akan terjadi di akhir musim, dan menekankan pentingnya mempertahankan fokus.
Chelsea
"Kadang ketika anda mendekati akhir musim anda mulai membuat kalkulasi dan berpikir harus memenangkan berapa laga. Itulah kesalahan besar pertama. Anda harus melihatnya laga demi laga. Tidak bagus untuk terlalu berpikir jauh ke depan," lanjutnya.
Chelsea sendiri hanya kalah sekali di liga, sejak Antonio Conte menggunakan formasi 3-4-3 musim ini.
"Kami fokus ke arah yang sama dan kami ingin menang. Kami ingin menjalani musim yang fantastis dan kami harus terus solid untuk mewujudkan itu."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas Dipuji Sebagai Salah Satu Gelandang Terhebat di EPL
Liga Inggris 27 Februari 2017, 23:41 -
Kante Dukung Dembele Masuk Timnas Prancis
Liga Inggris 27 Februari 2017, 21:25 -
Agen Pastikan Lukaku Tak Akan Gabung Chelsea
Liga Inggris 27 Februari 2017, 21:02 -
Klub Tiongkok Rela Pecahkan Rekor Transfer Dunia Demi Costa
Liga Inggris 27 Februari 2017, 20:44 -
Chelsea Berencana Sabotase Transfer Musacchio ke Milan
Liga Inggris 27 Februari 2017, 20:16
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR