Bola.net - - Gelandang Marouane Fellaini mengungkap bahwa ia memiliki hubungan yang spesial dengan pelatihnya di Manchester United, Jose Mourinho. Menurut Fellaini, ia sangat menghormati sosok Mourinho yang selalu bekerja keras.
Nama Fellaini sempat dikabarkan masuk dalam daftar jual MU saat Mourinho didapuk menjadi pelatih. Namun, pemain berambut kribo tersebut mampu bertahan dan memberikan kontribusi positif bagi klub yang Old Trafford.
Fellaini menyebut bahwa ia memiliki hubungan yang baik dengan Mourinho. Sebagai seorang profesional, The Special One ia nilai sebagai sosok yang pekerja keras dan tidak pernah menyerah. Itulah yang membuat Fellaini begitu menghormatinya.
"Saya memiliki hubungan yang hebat dengan Mourinho. Sata rasa dia adalah seseorang yang baik hati. Dia tidak akan pernah putus asa dengan Anda sepanjang Anda bersedia bekerja keras," terang Fellaini kepada Voetbalmagazine.
"Mourinho memiliki kepribadian yang luar biasa dan banyak orang menghormatinya," tambahnya.
Eks pemain Everton ini pun mengakui bahwa Mourinho tidak pernah berniat untuk mendepaknya dari skuat MU. Pelatih asal Portugal sejak awal sudah meminta Fellaini untuk tetap bertahan dan tidak mengizinkannya untuk pindah ke klub lain.
"Mourinho menelpon saya sebelum dan selama Euro [2016] untuk memberitahu bahwa saya tidak akan diizinkan untuk pergi dari MU dan bahwa ia memperhitungkan nama saya," ucap Fellaini.
Fellaini musim ini sudah tampil pada 31 laga MU di semua kompetisi. Catatan ini cukup menunjukkan betapa pentingnya pemain timnas Belgia ini bagi Setan Merah.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pogba Diminta Belajar Dari Scholes
Liga Inggris 8 Maret 2017, 23:40
-
Lapangan Buruk, Mkhitaryan Belum Tentu Tampil Lawan Rostov
Liga Eropa UEFA 8 Maret 2017, 21:41
-
Mourinho Kutuk Buruknya Lapangan FC Rostov
Liga Eropa UEFA 8 Maret 2017, 20:58
-
Kemampuan Mengumpan Pogba Diacungi Jempol Carragher
Liga Inggris 8 Maret 2017, 20:34
-
Fellaini Ungkap Hubungan Spesialnya dengan Mourinho
Liga Inggris 8 Maret 2017, 20:18
LATEST UPDATE
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR