- Penyerang Liverpool, Roberto Firmino optimistis menatap Premier League 2018/19 ini. Dia percaya timnya memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara jika mampu menjaga konsistensi selama semusim penuh.
Liverpool memang layak dianggap sebagai salah satu kandidat kuat juara karena susunan skuat yang mumpuni. Tim asuhan Jurgen Klopp ini juga dinilai menyuguhkan salah satu gaya bermain menyerang terbaik di Premier League.
Salah satu saingan utama Liverpool merebut gelar juara adalah Manchester City. Pasukan Pep Guardiola itu berstatus sebagai juara bertahan dan memiliki komposisi skuat terbaik. Man City bahkan dinilai lebih kuat dari musim lalu.
Baca komentar Firmino soal kekuatan Man City di bawah ini:
Bisa Dikalahkan

Menukil mirror, Firmino mengakui Man City adalah tim yang kuat, tetapi jika ada satu tim yang tak gentar menghadapi Man City, Liverpool pasti terdepan. Firmino percaya persaingan merebut gelar akan berjalan sulit musim ini, oleh sebab itu dia menekankan pentingnya memulai musim dengan baik.
"Man City bukannya tak terkalahkan, mereka juga sudah pernah kalah di beberapa laga. Saya pikir perjuangan merebut gelar akan berjalan sangat sulit dan berlangsung sampai hari terakhir," tegas Firmino.
"Oleh karena itu kami berjuang untuk memulai dengan baik. Seperti biasanya tim favorit adalah Man City, Manchester United, Chelsea dan kami. Saya pikir tak akan ada kejutan besar."
Kompetisi Sulit

Meski demikian, Firmino menggarisbawahi Premier League adalah liga yang sulit. Dia tak mau berjanji banyak pada suporter Liverpool selain jaminan skuat The Reds akan berjuang dengan seluruh kemampuan yang mereka miliki.
"Namun Premier League adalah kompetisi tersulit di dunia dan ada banyak persaingan di depan. Jadi kita lihat saja apa yang terjadi."
"Satu yang bisa saya janjikan pada suporter kami adalah bahwa kami akan memberikan seluruh kemampuan kami dan mengakhiri musim sampai titik penghabisan untuk meraih gelar. Ini adalah janji minimum yang layak mereka dapatkan," tutup dia. (mir/dre)
Tonton Vidio Menarik Ini

Berita video tentang olahraga polo air yang keras dan juga dirasakan oleh para atlet Indonesia yang berjuang di Asian Games 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Baik Hati, Klopp Doakan De Bruyne Lekas Sembuh
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 17:59
-
Liverpool Bakal Jadi Pesaing Serius City Dalam Perburuan Gelar Juara Liga
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 17:29
-
Aguero Sempat Tak Yakin Akan Bikin Hattrick
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 13:54
-
Roberto Firmino: Manchester City Mendominasi? Jangan Harap!
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 13:23
-
Firmino Yakin Man City Bisa Dikalahkan
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 12:39
LATEST UPDATE
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
-
Debut Darren Fletcher di Man Utd: Sepak Bola Menyerang Sudah Terlihat
Liga Inggris 8 Januari 2026, 10:24
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR