
Bola.net - Liverpool akhirnya mengumumkan transfer Florian Wirtz secara resmi. Pemain timnas Jerman itu datang dengan ambisi besar dan harga fantastis.
Nilai transfernya mencapai 116 juta pounds, memecahkan rekor pembelian klub. Wirtz akan bermain untuk The Reds selama lima musim ke depan.
Sebelumnya, ia tampil luar biasa bersama Bayer Leverkusen. Musim lalu, Wirtz membawa klubnya menyapu bersih trofi domestik tanpa terkalahkan.
Kini, Wirtz berharap bisa meraih sukses serupa bersama Liverpool. Ia ingin mencetak sejarah di Premier League dan Liga Champions.
Pilih Liverpool, Abaikan Raksasa Lain

Wirtz sempat didekati Bayern Munich dan Manchester City. Kedua klub itu menginginkan jasanya setelah tampil konsisten di Bundesliga.
Meski begitu, ia menjatuhkan pilihan ke Liverpool. Ia merasa proyek di Anfield sangat sesuai dengan ambisi pribadinya.
"Saya hanya berpikir bahwa itu adalah titik yang tepat dalam karir saya untuk membuat langkah berikutnya dan tentu saja saya ingin sampai ke klub yang berasal dari tiga besar di dunia, dan menurut saya Liverpool adalah salah satunya," kata Wirtz di situs resmi klub.
"Ya, saya baru saja melihat diri saya berada di tangan terbaik di Liverpool. Saya benar-benar diyakinkan oleh orang-orang di sini, oleh gagasan itu, dan semua yang ditawarkan klub kepada saya benar-benar bagus.
"Dan pada akhirnya juga mudah untuk bersemangat bagi saya untuk datang ke Liverpool.
Rasa Yakin Muncul dari Percakapan Awal

Keputusan pindah dari Leverkusen tak dibuat Wirtz secara terburu-buru. Ia mengaku sempat bimbang sebagai pemain asal Jerman.
Namun, rasa nyaman yang ditawarkan Liverpool menjadi faktor utama. Percakapan dengan manajemen dan pelatih membuatnya mantap.
"Ya, itu tidak mudah bagi saya, pasti, karena saya pemain Jerman, saya bermain untuk tim nasional Jerman," lanjutnya.
"Jadi, tidak mudah bagi saya untuk memutuskan tetapi saya pikir pembicaraan dengan pelatih dan Richard dan semua orang, dari awal atau sejak pertama kali, sangat bagus dan terus berjalan seperti ini.
"Setiap kali saya berbicara dengan salah satu klub, saya merasa seperti, 'ini adalah tempat yang saya inginkan, 'dan jadi pada akhirnya saya benar-benar 100 persen yakin saya ingin bergabung dengan Liverpool dan itu adalah pilihan terbaik," imbuhnya.
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Florian Wirtz ke Liverpool, Ini 10 Transfer Termahal Premier League
Editorial 21 Juni 2025, 17:49
-
Calon Nomor Punggung Florian Wirtz di Liverpool
Liga Inggris 21 Juni 2025, 15:27
-
Florian Wirtz Ungkap Alasan Pilih Liverpool, Bukan Bayern atau Man City
Liga Inggris 21 Juni 2025, 15:17
-
Florian Wirtz Resmi Berseragam Liverpool, Ngebet Tampil di Liga Inggris
Liga Inggris 21 Juni 2025, 02:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55






















KOMENTAR