Bola.net - - Kapten , Jose Fonte, belum lama ini buka suara soal kabar yang mengatakan bahwa ia menolak kontrak baru yang ditawarkan oleh klub, demi memuluskan rencana pindah ke klub lain.
Fonte disebut akan mendapatkan kenaikan gaji 80.000 pounds per pekan usai membantu Portugal memenangkan Euro 2016, namun sosok berusia 32 tahun kabarnya kecewa karena tawaran tersebut tidak memperpanjang masa baktinya di klub.
Kontrak sang bek akan habis di Juni 2018 mendatang dan ia sudah lama dikabarkan masuk dalam radar transfer Everton dan Manchester United.
Guna menjelaskan situasinya, Fonte lantas menulis di Instagram: "Hanya untuk membuat semuanya menjadi jelas, saya TIDAK menolak kontrak baru, faktanya saya baru mendapat kabar dari Southampton bahwa mereka TIDAK akan memberikan saya kontrak baru."
Guardian mengatakan bahwa Soton ingin melepas Fonte, yang bergabung dari Palace di 2010, di Januari mendatang jika ada tawaran yang tepat.
Sementara itu, manajer Claude Puel mengatakan pekan lalu: "Jose memiliki kontrak dan saya tidak bicara mengenai kontrak pemain. Itu adalah urusan antara klub dan pemain yang sifatnya pribadi."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Swedia Ini Menyesal Tak Perpanjang Kontrak di MU
Liga Inggris 7 Desember 2016, 21:26
-
Striker Zorya Ini Siap Torehkan Luka Bagi MU
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2016, 17:30
-
11 Pembelian Terbaik MU Pasca Era Sir Alex Ferguson
Editorial 7 Desember 2016, 15:36
-
Fonte Buka Suara Soal Kontrak dan Transfer MU
Liga Inggris 7 Desember 2016, 15:19
-
Data dan Fakta Liga Europa: Zorya Luhansk vs Manchester United
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2016, 15:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR