
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United harus bekerja keras untuk mendapatkan jasa Frenkie De Jong. Karena transfer ini diklaim akan membuat Setan Merah mendapatkan jasa Christian Eriksen.
Manchester United diketahui sedang butuh tambahan beberapa tenaga di lini tengah mereka. Karena di musim panas ini, United ditinggal banyak gelandang mereka secara bersamaan.
Saat ini ada dua nama top yang dikaitkan dengan MU. Mereka adalah Frenkie De Jong dan Christian Eriksen.
Daily Star mengklaim bahwa MU harus mendatangkan De Jong. Karena transfer itu sekaligus mengunci transfer Christian Eriksen.
Simak situasi transfer Eriksen selengkapnya di bawah ini.
Masih Ragu-ragu
Menurut laporan tersebut, Christian Eriksen sebenarnya sangat tertarik bergabung dengan Manchester United. Namun ia punya keraguan terkait Setan Merah.
Eriksen mendambakan bermain di klub yang bersaing untuk gelar juara secara konsisten. Namun ia ragu MU belum mencapai level itu.
Untuk itu Eriksen ingin melihat seperti apa aktivitas transfer Manchester United di musim panas ini. Jika ia menilai MU cukup berambisi dalam mendatangkan pemain top, maka ia mau pindah ke MU.
De Jong Pemain Kunci
Laporan itu mengklaim bahwa Frenkie De Jong bisa menjadi katalis bagi Eriksen pindah ke Manchester United.
Di mata Eriksen, De Jong adalah pemain top. Ia yakin Setan Merah bakal jadi tim yang lebih tangguh bersama sang gelandang.
Itulah mengapa Eriksen akan sepakat pindah ke MU jika transfer De Jong ini bisa diamankan oleh Setan Merah.
Mahar Transfer
Manchester United dilaporkan sedang memfinalisasikan transfer De Jong dari Barcelona.
Sang gelandang dilaporkan akan direkrut di angka 65 juta Euro ditambah adds on sebesar 20 juta Euro.
Klasemen Premier League
(Daily Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fakta-Fakta Menarik Tyrell Malacia, Calon Bek Anyar Manchester United
Liga Inggris 29 Juni 2022, 22:15
-
Frenkie De Jong, Kunci Kepindahan Christian Eriksen ke Manchester United
Liga Inggris 29 Juni 2022, 21:15
-
Diincar Arsenal dan MU, Lisandro Martinez Siap Cabut dari Ajax
Liga Inggris 29 Juni 2022, 20:02
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR