
Bola.net - Rumor masa depan Fred semakin ramai. Klub Premier League, Fulham dilaporkan akan menyaingi Fenerbahce untuk transfer gelandang Manchester United itu.
Fred dan MU dilaporkan akan berpisah di musim panas ini. Sang gelandang memutuskan cabut dari MU setelah ia tidak lagi jadi pilihan utama Erik Ten Hag.
Beberapa hari terakhir, Fred santer dikaarkan akan pindah ke Turki. Klub Super Lig, Fenerbahce dilaporkan sangat berminat pada jasanya.
The Daily Mail mengklaim bahwa Fenerbahce tidak akan mudah mendapatkan jasa Fred. Fulham dilaporkan siap menggagalkan transfer tersebut.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Jauh sebelum Fenerbahce menginginkan Fred, Fulham sudah lebih dahulu mengincar jasa sang gelandang.
Marco Silva dilaporkan naksir berat pada gelandang asal Brasil itu. Ia menilai Fred akan memberikan energi baru di lini tengah The Cottagers.
Laporan itu menyebut bahwa Fulham sudah mengejar Fred sejak akhir musim 2022/2023 kemarin. Mereka dilaporkan akan mengejar kembali sang gelandang.
Kembali Dekati
Laporan itu mengklaim bahwa Fulham memutuskan untuk kembali mengejar tanda tangan Fred saat ini.
Awalnya mereka sempat mundur perlahan dari transfer Fred. Karena mereka menilai harga yang ditetapkan MU untuk Fred terlalu mahal.
Namun melihat pergerakan Fenerbahce, Fulham jadi ter-trigger untuk kembali meramaikan perburuan sang gelandang di musim panas ini.
Mahar Transfer
Menurut laporan yang sama, Manchester United masih belum mau menurunkan tuntutan mereka untuk transfer Fred.
Sang gelandang hanya boleh pergi dari Old Trafford jika ada klub yang membayar sekitar 20 juta pounds untuk jasanya.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Lepas Kiper Muda Berbakat Mereka ke Jerman
Liga Inggris 10 Agustus 2023, 23:15
-
Sudahlah! Manchester United yang Akan Juara Premier League Musim 2023/2024!
Liga Inggris 10 Agustus 2023, 23:04
-
Fulham Saingi Fenerbahce untuk Transfer Fred
Liga Inggris 10 Agustus 2023, 22:51
-
Segera Bye bye? Fenerbahce Sudah Layangkan Tawaran Resmi Pada MU Untuk Fred
Liga Inggris 10 Agustus 2023, 20:35
-
Mau Benjamin Pavard, MU Hanya Perlu Setor Segini ke Bayern Munchen
Liga Inggris 10 Agustus 2023, 19:00
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR