Bola.net - Manchester United disebut bakal segera mengumumkan transfer Harry Maguire beberapa hari ke depan. Setelah negosiasi yang berjalan alot berpekan-pekan, Setan Merah akhirnya membungkus target utama mereka.
Mirror menyebut saga transfer Maguire ini cukup menarik. Leicester City tahu bagaimana posisi MU pada bursa transfer musim panas ini, sebab itu mereka sengaja memasang harga tinggi untuk Maguire.
MU sempat bersaing dengan Manchester City pada tahap awal negosiasi. Namun, juara bertahan Premier League itu perlahan-lahan mundur teratur karena harga jual Leicester yang begitu tinggi.
Kini, MU bakal segera mengumumkan pembelian Maguire yang bakal menyandang status bek termahal di dunia. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Bek Termahal di Dunia
Tidak main-main, MU harus mengeluarkan 80 juta poundsterling untuk mendapatkan Maguire. Biaya transfer itu langsung menjadikan Maguire sebagai bek termahal di dunia.
Status tersebut sampai saat ini masih dipegang oleh Virgil van Dijk. Kala itu, Liverpool mengeluarkan 75 juta pounds untuk memaksa Southampton melepas Van Dijk.
Van Dijk bakal kehilangan status tersebut beberapa hari ke depan. Maguire bakal jadi bek termahal yang baru, juga mendapatkan gaji cukup besar.
Besar Gaji Maguire
Masih menurut Mirror, Maguire disebut sudah menyepakati gaji 190.000 pounds alias sekitar 3,1 miliar per pekan di Old Trafford. Gaji tersebut cukup besar untuk ukuran pemain baru.
Mengutip Spotrac.com, dengan gaji tersebut, Maguire bakal jadi pemain keenam dalam daftar beban gaji tertinggi MU. Dia mengungguli Romelu Lukaku yang mendapatkan 180.000 pounds per pekan.
Biar begitu, gaji Maguire masih di bawah Marcus Rashford (200.000 pounds), Anthony Martial (250.000 pounds), Paul Pogba (290.000 pounds), Alexis Sanchez (350.000 pounds), dan David De Gea (375.000 pounds).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menurut Berbatov, Lukaku Diperlakukan Tidak Adil di Manchester United
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 21:54 -
Evra Dapat Ancaman Pembunuhan Akibat Berselisih dengan Suarez
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 21:36 -
Patrice Evra Tak Simpan Rasa Benci Terhadap Luis Suarez
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 19:54 -
Cinta, Alasan Paul Pogba Gagal Bersinar di Manchester United?
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 18:33 -
Suso Cetak Gol Indah vs MU, Pelatih Milan: Dia Kelas Dunia
Liga Italia 4 Agustus 2019, 14:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR