Bola.net - Manchester United disebut bakal segera mengumumkan transfer Harry Maguire beberapa hari ke depan. Setelah negosiasi yang berjalan alot berpekan-pekan, Setan Merah akhirnya membungkus target utama mereka.
Mirror menyebut saga transfer Maguire ini cukup menarik. Leicester City tahu bagaimana posisi MU pada bursa transfer musim panas ini, sebab itu mereka sengaja memasang harga tinggi untuk Maguire.
MU sempat bersaing dengan Manchester City pada tahap awal negosiasi. Namun, juara bertahan Premier League itu perlahan-lahan mundur teratur karena harga jual Leicester yang begitu tinggi.
Kini, MU bakal segera mengumumkan pembelian Maguire yang bakal menyandang status bek termahal di dunia. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Bek Termahal di Dunia
Tidak main-main, MU harus mengeluarkan 80 juta poundsterling untuk mendapatkan Maguire. Biaya transfer itu langsung menjadikan Maguire sebagai bek termahal di dunia.
Status tersebut sampai saat ini masih dipegang oleh Virgil van Dijk. Kala itu, Liverpool mengeluarkan 75 juta pounds untuk memaksa Southampton melepas Van Dijk.
Van Dijk bakal kehilangan status tersebut beberapa hari ke depan. Maguire bakal jadi bek termahal yang baru, juga mendapatkan gaji cukup besar.
Besar Gaji Maguire
Masih menurut Mirror, Maguire disebut sudah menyepakati gaji 190.000 pounds alias sekitar 3,1 miliar per pekan di Old Trafford. Gaji tersebut cukup besar untuk ukuran pemain baru.
Mengutip Spotrac.com, dengan gaji tersebut, Maguire bakal jadi pemain keenam dalam daftar beban gaji tertinggi MU. Dia mengungguli Romelu Lukaku yang mendapatkan 180.000 pounds per pekan.
Biar begitu, gaji Maguire masih di bawah Marcus Rashford (200.000 pounds), Anthony Martial (250.000 pounds), Paul Pogba (290.000 pounds), Alexis Sanchez (350.000 pounds), dan David De Gea (375.000 pounds).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menurut Berbatov, Lukaku Diperlakukan Tidak Adil di Manchester United
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 21:54
-
Evra Dapat Ancaman Pembunuhan Akibat Berselisih dengan Suarez
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 21:36
-
Patrice Evra Tak Simpan Rasa Benci Terhadap Luis Suarez
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 19:54
-
Cinta, Alasan Paul Pogba Gagal Bersinar di Manchester United?
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 18:33
-
Suso Cetak Gol Indah vs MU, Pelatih Milan: Dia Kelas Dunia
Liga Italia 4 Agustus 2019, 14:47
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR