Bola.net - - Josep Guardiola menjelaskan bahwa Manchester City menelan kekalahan dari di babak semi final FA Cup karena umpan-umpan panjang yang dilakukan tim lawan. Hal itu membuat City kerepotan meskipun mampu mendominasi permainan.
Dalam pertandingan yang berlangsung di stadion Wembley ini, City sempat unggul berkat gol Sergio Aguero pada menit 62. Namun gol tersebut mampu disamakan Nacho Monreal pada menit 71. Di babak tambahan, tepatnya pada menit 101, Alexis Sanchez menjadi penentu kemenangan untuk The Gunners.
City melakukan tak kurang dari 20 tembakan dalam pertemuan ini. Sementara itu, Arsenal hanya sembilan kali upaya ke gawang.
Selain itu, City lebih unggul dalam penguasaan bola. Pasukan Guardiola menguasai bola sebanyak 66 persen dan Arsenal 34 persen. Namun demikian, City harus mengakui keunggulan Arsenal dalam jumlah mencetak gol.
"Mereka memainkan bola-bola panjang pada [Olivier] Giroud dan mereka melakukan serangan balik dan dengan bola mati pada pemain tinggi. Mereka mengalahkan kami karena ini," jelas Guardiola usai pertandingan.
"Kami menunjukkan penampilan yang bagus, kami bermain seakan-akan bermain di final. Kami memberikan segalanya. Kami lebih banyak mencetak peluang daripada Arsenal. Kami yang mengontrol. Kami melakukan apa saja yang kami inginkan."
"Hanya dalam 10 hingga 20 menit mereka lebih baik. Tapi pertandingan ini soal hasil. Dan Arsenal menang. Selamat," jelas mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munchen tersebut.
Adapun Arsenal yang melaju ke final, akan bertemu dengan Chelsea.
Bagi Manchester City sendiri, menjuarai FA Cup sebenarnya adalah target juara paling mungkin dicapai musim ini. Sebab, tak mudah bagi klub bermarkas di Etihad Stadium tersebut menjadi juara Premier League karena masih berada di peringkat lima. Dan di Liga Champions, City juga sudah gugur di babak penyisihan 16 besar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masuk Final FA Cup, Guardiola Beri Selamat Arsenal dan Chelsea
Liga Inggris 24 April 2017, 17:00
-
Guardiola: Lupakan Arsenal dan Fokus ke MU
Liga Inggris 24 April 2017, 16:45
-
Kebahagiaan dan Gol Kaki Kanan Pertama Bagi Nacho Monreal
Liga Inggris 24 April 2017, 15:30
-
Tampil Perdana di Wembley, Gembiranya Rob Holding
Liga Inggris 24 April 2017, 14:45
-
Dinilai Telat Pakai Sistem Tiga Bek, Ini Komentar Wenger
Liga Inggris 24 April 2017, 13:40
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR