Bola.net - - Manchester City dikabarkan masih terus mencari pemain baru untuk memperkuat tim mereka di bursa transfer musim dingin kali ini. City ingin memperbaiki kinerja mereka yang inkonsisten sepanjang paruh pertama musim.
Manchester City mengawali musim dengan sangat brilian dan meraih beberapa kemenangan impresif. Namun kinerja mereka mulai menurun seiring waktu dan belakangan kerap mendapatkan hasil-hasil yang tidak diharapkan.
Masalah utama City musim ini adalah lini belakang mereka yang kebobolan banyak sekali gol. City seakan tak berdaya jika menghadapi tim yang bertahan dengan disiplin dan mampu mengeksekusi serangan balik cepat. Guardiola dikabarkan ingin membeli satu penjaga gawang, satu bek tengah dan satu bek kiri musim dingin ini.
Salah satu pemain yang masuk dalam bidikan Guardiola adalah Faouzi Ghoulam milik Napoli, demikian dilansir Rai Sport. Bek kiri timnas Aljazair itu menunjukkan kinerja yang apik selama membela Napoli sejauh ini. Ghoulam sangat tangguh dalam bertahan dan memiliki kemampuan menyerang yang bagus.
Aljazair juga sudah dipastikan tersingkir dari Piala Afrika tahun ini. Artinya, jika bisa mendapatkan tanda tangan sang pemain dengan cepat, City akan langsung bisa memakai tenaga sang bek. Rai Sport menambahkan bahwa Guardiola sangat serius dalam upaya transfer ini dan City bisa jadi harus membayar mahal untuk sang pemain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cegah Chelsea, Ini Yang Harus Dilakukan Arsenal, Liverpool dan City
Liga Inggris 24 Januari 2017, 15:05
-
Balague: Atletico Bersedia Lepas Griezmann ke MU
Liga Inggris 24 Januari 2017, 12:50
-
Lloris: Tak Mudah Bagi Bravo Gantikan Hart di City
Liga Inggris 24 Januari 2017, 11:10
-
Sane: Di City, Saya Merasa Seperti di Rumah
Liga Inggris 24 Januari 2017, 10:20
-
Tolak Tiongkok, Toure Yakin Bisa Eksis Seperti Ibra
Liga Inggris 24 Januari 2017, 08:20
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR