Bola.net - - Manajer Manchester City, Josep Guardiola menepis keraguan tentang kondisi bomber Sergio Aguero. Menurut Guardiola, saat ini kondisi Aguero sempurna dan tidak ada kendala tentang cedera sama sekali.
Aguero tidak bisa bermain penuh saat Argentina dikalahkan 2-4 oleh Nigeria pada laga uji coba tengah pekan lalu. Aguero yang mencetak satu gol, mengalami cedera dan hanya bermain selama separuh babak saja untuk La Celeste.
Kondisi Aguero pun sempat dikabarkan cukup buruk dan tidak bisa tampil saat Man City berjumpa dengan Leicester di King Power Stadium, Sabtu malam WIB. Namun, Guardiola menepis kekhawatiran tersebut.
"Dia [Aguero] datang ke sini dua hari yang lalu, dia bertemu dengan dokter dan kondisinya sekarang sempurna. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan dengannya," buka Guardiola kepada media hari Jum'at (17/11) malam WIB.
Tidak hanya memastikan bahwa kondisinya sempurna, Guardiola juga memastikan jika pencetak gol paling banyak dalam sejarah Man City ini siap untuk tampil di laga melawan Leicester.
"Ya, dia pasti [akan bermain]," tegas pelatih asal Spanyol tersebut.
Fabian Delph
Sementara itu, kondisi yang berbalik terjadi pada pada Fabian Delph. Gelandang yang belakangan lebih sering tampil sebagai bek kiri ini mengalami cedera. Cedera yang membuatnya tidak bisa memenuhi panggilan Timnas Inggris beberapa waktu lalu.
"Saya tidak tahu apakah Delph, dia punya masalah di betis kiri. Saya tidak tahu apakah Delph bisa bermain atau tidak karena dalam sesi latihan, dia baru dua kali berlatih. Mudah-mudahan dia bisa bermain," tutup Guardiola.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola: Kondisi Aguero Sempurna
Liga Inggris 17 November 2017, 23:35
-
City Diprediksi Bisa Balas Kekalahan Atas Leicester
Liga Inggris 17 November 2017, 20:51
-
Player of the Month Oktober 2017 Diraih Leroy Sane
Liga Inggris 17 November 2017, 18:54
-
Guardiola Raih Penghargaan Manager of the Month Oktober 2017
Liga Inggris 17 November 2017, 18:03
-
Guardiola Siap Berikan Komitmen Penuh di Manchester City
Liga Inggris 17 November 2017, 14:10
LATEST UPDATE
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
-
Debut Darren Fletcher di Man Utd: Sepak Bola Menyerang Sudah Terlihat
Liga Inggris 8 Januari 2026, 10:24
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR