- Eks Gelandang Chelsea Ruud Gullit mengaku merasa aneh melihat N'Golo berganti posisi pada musim ini.
Kante adalah seorang gelandang bertahan. Ia memainkan perannya dengan sangat baik di sana.
Terbukti, ia sukses membawa Leicester City juara Premier League. Ia kemudian membantu Chelsea juga menjadi juara liga di musim berikutnya.
Puncaknya adalah di musim panas 2018 ini. Ia sukses membantu timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018.
Pindah Posisi

Akan tetapi pada musim ini Kante tergeser dari posisinya. Maurizio Sarri menempatkannya dalam posisi lebih maju.
Jadi ia sekarang bisa maju membantu timnya menyerang pertahanan lawan. Ia bahkan sudah berhasil mencetak satu gol sejauh ini.
Perubahan posisi itu bukan tanpa sebab. Posisinya digeser karena Sarri mendatangkan Jorginho musim panas ini.
Jorginho sendiri ditempatkan sebagai jangkar tepat di depan barisan lini belakang The Blues. Jadi menjadi pemain yang mengalirkan bola dari seluruh penjuru lapangan khususnya ke depan.
Bukan Pencetak Gol

Gullit mengatakan bahwa pergeseran posisi ini terlihat kurang nyaman baginya. Sebab menurutnya Kante bukan gelandang yang bisa menghasilkan banyak gol.
"Salah satu efek datangnya Jorginho adalah pindahnya N'Golo Kante ke peran yang lebih maju," ucapnya pada BBC Sport.
“Ini sedikit aneh. Ia bukan pencetak gol. Ia mendapat satu gol musim ini, tapi itu lebih karena kecelakaan," klaimnya.
"Ia adalah juara dunia dan saya lebih menyukainya dalam memegang peran yang ia mainkan untuk Prancis," tegas Gullit.
Video Berita

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, gagal melaju ke final cabang bulutangkis Asian Games 2018 setelah takluk 16-21, 21-23, 17-21 dari wakil Chinese Taipei, Chou Tien-chen, pada pertandingan yang digelar di Istora Senayan, Senin (27/8/2018)
(bbc/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gullit Merasa Aneh Melihat Kante Pindah Posisi
Liga Inggris 27 Agustus 2018, 20:19
-
Ini Penilaian Gullit untuk Jorginho di Chelsea
Liga Inggris 27 Agustus 2018, 19:46
-
Chelsea Diprediksi Tak Akan Dapatkan Trofi Jika Sarri Tak Berubah
Liga Inggris 27 Agustus 2018, 14:30
-
Eden Hazard Kini Pemain Tertajam Ketiga Chelsea di Premier League
Liga Inggris 27 Agustus 2018, 14:07
-
Dua Bek Sayap Chelsea Paling Sulit Beradaptasi dengan Taktik Sarri
Liga Inggris 27 Agustus 2018, 14:00
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR