
Bola.net - Chelsea tampil superior saat menjamu AC Milan pada laga uji coba pramusim di Stamford Bridge, Minggu (10/8) malam WIB. Bermain di hadapan pendukung sendiri, The Blues menang telak 4-1 atas Rossoneri yang harus bermain dengan 10 orang sejak awal babak pertama.
Pertandingan ini menjadi debut Luka Modric bersama Milan, namun momen bersejarah itu berakhir pahit. Tim asuhan Massimiliano Allegri kesulitan bangkit setelah kehilangan satu pemain pada menit-menit awal, sehingga Chelsea leluasa mengontrol jalannya laga.
Duel ini juga menghadirkan reuni bagi dua eks Chelsea, Fikayo Tomori dan Ruben Loftus-Cheek, yang kini membela Milan. Sementara itu, Christian Pulisic absen karena cedera pergelangan kaki dan Malick Thiaw tidak masuk skuad karena sedang menjalani tes medis bersama Newcastle United.
Sebelum laga dimulai, Chelsea memamerkan trofi Piala Dunia Antarklub dan Liga Konferensi Eropa di hadapan publik Stamford Bridge.
Chelsea Cepat Unggul, Milan Tertekan Sejak Awal
Chelsea langsung memimpin di menit kelima berkat gol bunuh diri Andrei Coubis. Pemain muda Milan itu tidak sengaja membelokkan tendangan bebas Reece James ke gawang sendiri.
Hanya beberapa menit berselang, Joao Pedro menggandakan keunggulan tuan rumah lewat sundulan setelah menerima umpan silang Pedro Neto.
Petaka Milan semakin menjadi saat Coubis mendapat kartu merah langsung karena melanggar Joao Pedro yang lolos dari kawalan.
Bermain dengan 10 orang selama lebih dari 70 menit membuat Milan kesulitan keluar dari tekanan. Chelsea hampir menambah gol melalui tendangan bebas Cole Palmer yang membentur tiang, sementara Milan sempat mencetak gol melalui Rafael Leao namun dianulir karena offside.
Chelsea akhirnya menambah gol pada menit ke-67 dan 90, lewat aksi Liam Delap. Gol pertama dari titik putih dan gol kedua hasil umpan Andrey Santos. Sementara, AC Milan dapat gol hiburan pada menit ke-70 dari aksi Youssouf Fofana.
Daftar Susunan Pemain
Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; James (Malo Gusto 60), Chalobah (Acheampong 57), Tosin, Cucurella (Hato 73); Caicedo (Essugo 73), Fernandez (Andrey Santos 60); Neto (Walsh 73), Palmer (Estevao 60), Gittens (George 73); Joao Pedro (Delap 60).
Manajer: Enzo Maresca.
AC Milan (3-4-2-1): Maignan; F Terracciano, Tomori, Coubis; Saelemaekers, Musah (Dutu 73), Ricci (Modric 46), Fofana, Bartesaghi; Loftus-Cheek (Sia 85), Leao.
Manajer: Massimiliano Allegri.
Klasemen Premier League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Hasil BRI Super League Persija Jakarta vs Persita Tangerang: Rizky Ridho Nyekor, Persija Pesta Gol
- Napoli vs Sorrento: McTominay dan Lukaku Bawa Partenopei Menang Telak
- Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor BRI Super League 2025/2026
- Hasil BRI Super League Bali United vs Persik Kediri: Diwarnai Assist Ezra Walian, Laga Berakhir Seri Secara Dramatis
- Hasil Napoli vs Girona: Kevin De Bruyne Borong 2 Gol Sebelum Hadapi Jay Idzes 2 Pekan Lagi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Estevao Langsung Cetak Gol dalam Debut Impresif untuk Chelsea
Liga Inggris 9 Agustus 2025, 13:40
LATEST UPDATE
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
-
Presiden Prabowo Targetkan Produksi Mobil dan Motor Nasional Menuju Indonesia Emas 2045
News 17 November 2025, 14:51
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 17 November 2025, 14:48
-
Diskon Tiket Pesawat untuk Natal dan Tahun Baru, Penerbangan Dimulai 22 Desember 2025
News 17 November 2025, 14:35
-
Nestapa Pecco Bagnaia, Akui 2025 Musim Terburuknya di MotoGP: Tapi Saya Nggak Boleh Marah!
Otomotif 17 November 2025, 14:31
-
Eks Chelsea Ini Ungkap Dua Biang Kerok yang Bikin Performa Liverpool Terjun Bebas
Liga Inggris 17 November 2025, 14:30
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR