Raksasa Premier League, Chelsea berhasil menyudahi rentetan hasil buruk yang mereka terima beberapa minggu terakhir. Bertandang ke Markas Hull City, The Blues sukses meraih kemenangan dengan skor 2-0.
Gol kemenangan Chelsea pada laga ini dicetak oleh Willian dan Diego Costa yang terjadi di babak kedua.
Jalannya pertandingan di KCOM Stadium ini berlangsung dengan tempo sedang. Kedua tim sama-sama bermain hati-hati di awal-awal laga. Tuan rumah langsung mengancam di menit ketiga melalui tendangan bebas keras Robert Snodgrass yang mampu ditepis oleh Thibaut Courtois.
Jalannya babak pertama bisa dikatakan cukup monoton. Hal ini dikarenakan kedua tim sama-sama mengandalkan serangan sayap sebelum melepaskan umpan silang yang bisa dibaca dengan baik oleh kedua tim. Jelang berakhirnya babak pertama tuan rumah kembali mengancam melalui tendangan keras Ryan Mason dari luar kotak penalti, namun Courtois kembali sigap mengamankan peluang tersebut. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Kubu The Blues bermain lebih agresif. Mereka gencar melancarkan serangan dan mulai mendominasi permainan. Pada menit 57 The Blues nyaris membuka keunggulan. Melalui skema serangan balik, The Blues sukses membuat Marshall keluar dari areal gawangnya. Diego Costa melepaskan tembakan namun mengenai tiang, dan bola muntah jatuh tepat di kaki N'Golo Kante namun mantan pemain Leicester City itu tidak tenang sehingga tembakannya melambung.
Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya datang empat menit berselang. Masih melalui skema serangan balik, Willian sukses melepaskan tembakan melengkung yang tidak bisa dijangkau oleh David Marshall. Kedudukan berubah 1-0 untuk keunggulan Chelsea.
Unggul satu gol membuat Chelsea kembali menggenjot serangan. Diego Costa, Branislav Ivanovic membaut sejumlah peluang yang cukup membahayakan gawang Hull City. Pada menit ke 67 The Blues sukses menggandakan kedudukan. Melalui skema serangan balik, Nemanja Matic melepaskan tembakan keras yang berhasil digagalkan Marshall. Bola Muntah jatuh tepat di kaki Diego Costa, dan Striker Timnas Spanyol itu mengeksekusi tugasnya dengan baik sehingga Chelsea unggul 2-0.
Pada babak kedua ini baik kedua pelatih melakukan sejumlah pergantian. Di Kubu Chelsea, Antonio Conte menarik keluar Eden Hazard, Victor Moses, dan Willian untuk digantikan dengan Oscar, Pedro Rodriguez, dan Nathaniel Chalobah. Di kubu Hull, Mike Phelan menarik keluar Adama Diomande, Markus Henriksen dan Sam Clucas untuk digantikan dengan Shaun Maloney, Abel Hernandez, dan Tom Huddlestone.
Chelsea sendiri masih tampil dominan di sisa babak kedua, di mana mereka kerap mengancam gawang The Tigers namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan ditiup skor 2-0 tetap bertahan.
Berkat kemenangan ini, Chelsea naik ke peringkat 6 sedangkan Hull City terdampar di peringkat 15 klasemen sementara EPL.
Susunan Pemain Kedua Tim
Hull City (4-3-3): Marshall; Robertson, Davies, Livermore, Meyler; Mason, Clucas (Huddlestone 82'), Henriksen (Hernandez 72'); Diomande (Maloney 63') , Mbokani, Snodgrass
Chelsea (4-2-3-1): Courtois; Alonso, Luiz, Cahill, Azpilicueta; Matic, Kante; Hazard (Oscar 81'), Willian (Chalobah 89'), Moses (Pedro 85'); Costa
Statistik Pertandingan
Hull City - Chelsea
Goal: 0 - 2
Total Shots: 6 - 17
Shots On Target: 3 - 8
Possesion : 43% - 57%
Offsides: 1 - 0
Fouls: 14 - 14.[initial]
(bola/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Hull City vs Chelsea: 0-2
Liga Inggris 1 Oktober 2016, 22:49
-
Hasil Pertandingan Swansea City vs Liverpool: Skor 1-2
Liga Inggris 1 Oktober 2016, 20:38
-
Hasil Pertandingan AS Roma vs Astra Giurgiu: Skor 4-0
Liga Eropa UEFA 30 September 2016, 04:05
-
Hasil Pertandingan Celtic vs Manchester City: Skor 3-3
Liga Champions 29 September 2016, 04:13
-
Hasil Pertandingan Gladbach vs Barcelona: Skor 1-2
Liga Champions 29 September 2016, 03:46
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR