
Hasil imbang 1-1 melawan Swansea (15/05) menandai pertandingan pamungkas Manuel Pellegrini sebagai pelatih Manchester City. Hasil dari Stadion Liberty ini sudah cukup untuk mengantarkan Man City menduduki peringkat ke-4 klasemen.
Poin City memang masih bisa diimbangi oleh Manchester United yang pertandingannya ditunda. Namun, mereka unggul selisih gol. Catatan gol City surplus 30 gol sementara MU hanya surplus 12 gol saja.
Pellegrini langsung tersenyum saat pertandingan baru berjalan lima menit. Bintang muda Kelechi Iheanacho sukses memanfaatkan bola muntah sepakan Kun Aguero untuk membuka angka bagi Man City pada pertandingan ini.
Swansea sempat membalas pada menit ke-9, namun usaha Montero harus dianulir karena ia lebih dulu dianggap melakukan dorongan kepada Bacary Sagna.
The Swans baru bisa menyamakan kedudukan pada menit akhir babak pertama. Eksekusi tendangan bebas Andrew Ayew membentur kepada Fernando, bola berbelok arah dan mengecoh pergerakan Joe Hart. Babak pertama berakhir dengan skor imbang 1-1.
The Citizen nampak bermain berhati-hati pada babak kedua, mereka tidak ingin gawang mereka kembali bobol. Pada menit ke-72, Iheanacho yang sebelumnya membuang beberapa peluang diganti oleh Samir Nasri. Pergantian yang bertujuan untuk memperkuat lini tengah.
Hasil imbang 1-1 terus bertahan hingga pertandingan usai. Hasil ini membuat Man City duduk manis di peringkat ke-4 klasemen akhir, selisih gol City mustahil dikejar United. Mereka hampir dipastikan lolos ke Liga Champions melalui babak kualifikasi.
Statistik Pertandingan
Total Shots: 3 - 16
Shots On Target: 1 - 4
Possesion : 49% - 51%
Fouls: 5 - 18.
Susunan Pemain:
Manchester City (4-4-2): Hart; Sagna, Otamendi, Mangala, Clichy; Navas, Fernando, Fernandinho, De Bruyne; Iheanacho (72' Nasri), Aguero (92' Yaya Toure).
Swansea (4-3-3): Nordfeldt; Rangel, Fernandez, Amat, Kingsley; Cork, Britton, Fer; Routledge (58' Barrow), Ayew, Montero (83' Gomis). [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Swansea vs Manchester City: Skor 1-1
Liga Inggris 15 Mei 2016, 23:00
-
Liga Italia 14 Mei 2016, 22:16

-
Giliran Manchester City Temui Kante
Liga Inggris 14 Mei 2016, 15:00
-
Pellegrini Kirim Peringatan pada Guardiola
Liga Inggris 14 Mei 2016, 10:40
-
Mancini: Yaya Toure Bakal Sukses di Serie A
Liga Italia 14 Mei 2016, 09:40
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR