Bola.net - - Gelandang Borussia Monchengladbach Thorgan Hazard mengaku dirinya sama sekali tidak menghiraukan kabar yang menyebut Liverpool tertarik untuk merekrutnya.
Adik dari Eden Hazard ini sebelumnya pernah memperkuat Chelsea. Namun ia gagal di sana.
Ia kemudian pindah ke Gladbach pada tahun 2015. Ternyata ia sukses bersama klub Bundesliga itu.
Sejauh ini di sana ia telah tampil sebanyak 166 kali di semua ajang kompetisi. Ia mencetak 45 gol dan 39 assist.
Tak Peduli
Performanya yang apik itu kemudian berbuah positif bagi pemain berusia 25 tahun tersebut. Namanya berhasil menarik perhatian sejumlah klub di Eropa.
Selain Liverpool, ada juga nama klub Bundesliga, Borussia Dortmund. Kemudian ada juga kabar bahwa Bayern Munchen juga tertarik memakai jasanya.
Mereka melihat peluang merekrutnya terbuka lebar, apalagi kontraknya akan habis pada tahun 2020 mendatang. Namun Hazard mengaku tak mempedulikan gosip-gosip itu.
“Max Eberl [direktur olahraga] dan saya berbicara sebelum liburan musim dingin dan saya menegaskan bahwa satu-satunya hal penting bagi saya saat ini adalah saya dapat membantu tim kami di sini untuk menjadi sukses," ucapnya pada situs resmi klub.
“Max tahu bahwa kepala saya ada di sini di Borussia dan saya berkonsentrasi penuh pada pekerjaan saya di sini."
“Saya tidak mempertimbangkan sebuah transfer sekarang," tegas Hazard.
Bisa Bertahan
Hazard kemudian menambahkan bahwa ia tak tahu masa depannya akan seperti. Ia bisa saja pindah ke klub lain atau bisa juga tetap bertahan di Gladbach.
“Saya tidak bisa mengatakan apa yang akan terjadi setelah akhir musim ini. Saya mungkin memperpanjang kontrak karena saya sangat bahagia di sini dan keluarga juga puas," tuturnya.
"Max dan saya akan membicarakan ini ketika ini adalah waktu yang tepat."
Berita Video
Berita video catatan buruk Real Madrid sepeninggal Ronaldo dan Zidane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hazard Cueki Gosip Ketertarikan Liverpool
Liga Inggris 8 Januari 2019, 23:15
-
Liverpool Diyakini Tidak Akan Belanja di Bulan Januari
Liga Inggris 8 Januari 2019, 22:00
-
Shaqiri Optimis Liverpool Bisa Beri Respon Positif Lawan Brighton
Liga Inggris 8 Januari 2019, 21:36
-
Kekalahan Atas Wolves Terjadi Karena Liverpool Tidak Beruntung
Liga Inggris 8 Januari 2019, 21:03
-
Trabzonspor Bantah Liverpool Sudah Dekati Omur
Liga Inggris 8 Januari 2019, 18:39
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR