Bola.net - - Gelandang Manchester United, Ander Herrera baru-baru ini buka suara mengenai performa MU yang sering naik turun belakangan ini. Herrera menyebut padatnya jadwal yang harus dilakoni Setan Merah membuat para pemain kesulitan mengeluarkan kemampuan terbaiknya di setiap pertandingan.
Musim ini Manchester United memang mendapat jam bermain yang lebih banyak dari biasanya. Salah satunya disebabkan keikutsertaan mereka di Liga Europa, sehingga ada jarak yang cukup pendek antara pertandingan Liga Europa dan pertandingan EPL di akhir pekan.
Hal tersebut nampaknya cukup mempengaruhi performa Setan Merah. Hal itu terlihat dari kekalahan mereka kontra Arsenal pada akhir pekan lalu di Emirates Stadium.
Manchester United.
Herrera sendiri mengakui bahwa jadwal berat itu merupakan sebuah halangan bagi setan merah untuk berprestasi di Liga. "Saya rasa tidak mudah bagi kami karena kami harus bermain setiap tiga atau empat hari," tutur Herrera kepada website resmi MU.
"Kami mendapatkan jadwal tersebut karena kami bermain di beberapa pertandingan final. Kami ingin meraih kesuksesan musim ini dan saat-saat ini merupakan sat yang krusial dalam musim ini."
"Secara fisik kami harus mempersiapkan diri kami dengan baik dalam periode ini dan kami harus beristirahat dengan baik ketika mendapat waktunya. Kami juga harus mengatur pola makan kami dan bertindak seperti seorang profesional di setiap pertandingan." tandas gelandang 27 tahun tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Rilis Jersey Away 2017/2018
Liga Inggris 10 Mei 2017, 15:24
-
Aston Villa Ingin Permanenkan Kiper MU Ini
Liga Inggris 10 Mei 2017, 15:02
-
Liga Spanyol 10 Mei 2017, 14:53

-
Wonderkid Brasil Ini Idamkan Manchester United
Liga Inggris 10 Mei 2017, 14:31
-
Aspas: Celta Akan Main di Old Trafford Tanpa Rasa Takut
Liga Eropa UEFA 10 Mei 2017, 14:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR