Bola.net - - Manajer Chelsea Maurizio Sarri mengaku yakin Gonzalo Higuain akan bisa meraih sukses bersama The Blues di Inggris.
Higuain tak lama lagi akan segera menjadi pemain Chelsea. Ia dipinjam dari Juventus selama setengah musim, dengan opsi perpanjangan selama satu musim lagi.
Higuain sudah terbang ke London pada Senin pagi waktu setempat. Ia pun sepertinya sudah menjalani tes medis.
Kini peresmian transfernya tinggal menunggu waktu saja. Sarri mengatakan bahwa bomber asal Argentina itu akan tuntas dalam hitungan jam.
Diragukan
Akan tetapi perekrutan Higuain ini diwarnai dengan suara sumbang. Ada yang menyebut pemain berusia 31 tahun itu akan kesulitan untuk bisa beradaptasi dan meraih sukses di Premier League.
"Memang ia pernah bekerja sama dengan pelatihnya saat ini, namun situasinya tidak semudah itu. Bagaimana ia bisa beradaptasi dengan lingkungan dan rekan-rekan setimnya yang baru ketika ia datang di tengah musim?" ucap eks The Blues, Pat Nevin.
"Seorang striker selalu ingin menjadi sosok utama ketika mereka datang ke klub. Namun jika melihat karakteristik pemain yang ada di Chelsea saat ini, saya hanya bisa mendoakan ia semoga beruntung." serunya.
Jawaban Sarri
Sarri mencoba menjawab keraguan tersebut. Manajer asal Italia ini meyakini bahwa Higuain punya bekal untuk bisa sukses di EPL.
Bekal yang dimaksud adalah pengalaman bermain di klub-klub top Eropa. Khususnya klub seperti Real Madrid.
"Ia adalah striker yang sangat kuat, terutama di musim pertama saya di Naples, ia tampil dengan sangat baik," pujinya pada Sky Sports.
"Ia mencetak 36 gol dalam 35 pertandingan di Serie A. Musim itu ia mencetak 39 gol jadi ia tampil dengan sangat baik," tegasnya.
"Yang pasti ia adalah salah satu striker terbaik [yang pernah bekerja bersama saya] dalam karir saya," tegasnya lagi.
Ketika ditanya apakah Higuain memiliki karakter untuk sukses di Chelsea, Sarri menjawab: "Ia bermain empat musim untuk Real Madrid jadi saya pikir ia memiliki pengalaman yang tepat untuk bermain di sini," tutupnya.
Berita Video
Berita video para pesepak bola yang menjadikan ayahnya sebagai agen, salah satunya adalah Neymar. Lalu siapa lagi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Diharap Segera Beri Respon Positif Usai Kalah dari Arsenal
Liga Inggris 23 Januari 2019, 22:58
-
Higuain Diragukan Bisa Sukses di Chelsea, Ini Respon Sarri
Liga Inggris 23 Januari 2019, 21:59
-
Chelsea Tengah Menegosiasikan Perpanjangan Kontrak Hazard
Liga Inggris 23 Januari 2019, 21:40
-
Sarri Pastikan Transfer Higuain ke Chelsea Nyaris Tuntas
Liga Inggris 23 Januari 2019, 21:23
-
Di Mata Sarri, Hazard Bukan Pemain Bertipe Pemimpin
Liga Inggris 23 Januari 2019, 20:59
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR