
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea nampaknya bakal berpisah dengan Ian Maatsen. Sang bek dilaporkan akan cabut dari Stamford Bridge di musim dingin nanti.
Ian Maatsen adalah salah satu talenta muda yang dimiliki Chelsea. Musim lalu ia tampil cemerlang saat dipinjamkan ke Burnley, di mana ia membantu The Clarets promosi ke EPL.
Di musim panas kemarin, sejumlah klub tertarik untuk merekrut Maatsen. Namun sang bek menolak semua tawaran itu dan memilih bertahan di Chelsea.
Dilansir AD, Maatsen saat ini berubah pikiran. Ia dilaporkan ingin pindah klub di musim dingin nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Butuh Jam Bermain

Menurut laporan tersebut, Maatsen saat ini mempertimbangkan serius untuk pindah dari Chelsea.
Situasi ini disebabkan ia minim mendapatkan jam bermain dari Mauricio Pochettino. Sementara ia punya target ingin bermain di Euro 2024 nanti bersama timnas Belanda.
Itulah mengapa ia mulai mempertimbangkan serius untuk cabut dari Chelsea di musim dingin nanti.
Kemungkinan Bakal Dipinjamkan

Menurut laporan tersebut, Maatsen kemungkinan besar akan dilepas Chelsea di musim dingin nanti. Namun ia hanya boleh pergi sebagai pemain pinjaman.
Chelsea menilai sang bek adalah aset masa depan mereka. Sehingga mereka tidak mau berpisah dengannya begitu saja.
Selain itu dengan peminjaman ini, ia bisa mendapatkan jam bermain reguler. Jadi kedua pihak sama-sama diuntungkan dengan situasi ini.
Klub Peminat

Sejauh ini sudah ada beberapa klub yang mengantri untuk tanda tangan Maatsen.
Burnley masih tertarik untuk menggunakan jasa sang bek, sementara Liverpool dan Manchester City juga dikabarkan berminat pada jasa sang bek.
Klasemen Premier League
(AD)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Siap Senggol Manchester United Dalam Perburuan Evan Ferguson
Liga Inggris 19 November 2023, 15:00
-
Ian Maatsen Cabut dari Chelsea di Januari 2024?
Liga Inggris 19 November 2023, 14:30
-
Chelsea dan Man City Ketar-Ketir, Was-Was Kena Sanksi Degradasi dari Premier League
Liga Inggris 18 November 2023, 09:16
-
Ada Penonton Meninggal Kena Serangan Jantung di Laga Chelsea vs Manchester City
Liga Inggris 17 November 2023, 13:39
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR