
Bola.net - Bek tengah Aymeric Laporte dikabarkan ingin meninggalkan Manchester City dan kembali ke La Liga Spanyol pada jendela transfer musim panas ini.
Laporte bergabung dengan Manchester City sejak 2018 lalu ketika direkrut dari Athletic Bilbao dengan biaya transfer mencapai 57 juta poundsterling.
Laporte pun sempat menjadi andalan di lini pertahanan City dan menjadi pilar penting dalam keberhasilan The Citizens di kompetisi domestik Inggris.
Kegusaran Laporte
Malang bagi Laporte, tempat di tim utama City asuhan Pep Guardiola mulai hilang seiring dengan kedatangan Ruben Dias yang digaet dari Benfica.
Musim 2020/21 kemarin, praktis Laporte hanya berstatus sebagai pemain pelapis dari duet Ruben Dias dan John Stones yang memang tampil luar biasa.
Dilansir 90min, situasi ini membuat Laporte ingin meninggalkan Etihad Stadium pada musim panas ini. Hal tersebut sudah ia katakan kepada pihak klub.
Kabarnya, Laporte ingin kembali merumput di La Liga Spanyol, setelah sebelumnya ia resmi berpindah tim nasional dari Prancis ke Spanyol dan menjadi andalan La Furia Roja di Euro 2020.
Peminat Laporte
Kabarnya, dua raksasa La Liga, Real Madrid dan Barcelona tertarik untuk meminang Laporte. Bisa jadi kedua klub tersebut kini tengah bersaing ketat memperebutkan tanda tangan pemain 27 tahun tersebut.
Real Madrid bisa jadi merupakan tujuan yang paling pas bagi Laporte mengingat Los Blancos baru saja kehilangan dua bek tengah utama mereka, yakni Sergio Ramos dan Raphael Varane.
Meski demikian, Barcelona juga menjadi tujuan menarik karena Blaugrana ingin menjual Samuel Umtiti dan Clement Lenglet.
Sumber: 90min
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Asyik! Madrid Bakal Beri Milan Diskon Untuk Transfer Isco
Liga Spanyol 4 Agustus 2021, 23:21
-
Yah, Real Madrid Bakal Pinjamkan Lagi Messi dari Jepang
Liga Spanyol 4 Agustus 2021, 22:55
-
Eks Arsenal Ini Yakin Madrid Akan Kesulitan Cari Pengganti Ramos dan Varane
Liga Spanyol 4 Agustus 2021, 22:29
-
Murah Meriah! Cuma Segini Harga Isco di Musim Panas Ini
Liga Spanyol 4 Agustus 2021, 22:02
-
Real Madrid Ramaikan Perburuan Leon Goretzka
Liga Inggris 4 Agustus 2021, 21:47
LATEST UPDATE
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
Tim Nasional 7 Januari 2026, 17:50
-
Live Streaming Napoli vs Verona - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR