
Bola.net - Liverpool akan menghadapi Manchester United pada laga pekan kesembilan Premier League 2021/2022. Pertandingan sarat rivalitas antara dua tim terbaik Inggris ini akan digelar di Old Trafford, Minggu (24/10) malam.
Bagi dua tim tersebut, laga ini akan menjadi yang ke-208 mereka bersua. Pertemuan pertama dua tim ini terjadi pada putaran kedua Divisi 2 Liga Inggris 1895/1896. Pada laga yang dihelat 12 Oktober 1895 tersebut, Liverpool sukses mengalahkan Manchester United dengan skor 7-1.
Banjir gol pada laga perdana antara Liverpool dan United ini menjadi awal bagi pesta-pesta gol pada perjumpaan mereka berikutnya. Persuaan antara Liverpool dan Manchester United menjadi salah satu laga yang menghasilkan paling banyak gol dalam sejarah kompetisi sepak bola Inggris.
Dalam catatan Worldfootball, dari 207 pertemuan kedua tim tersebut ada 548 gol tercipta. Dari 548 gol ini, Liverpool mencetak 266 gol di antaranya. Artinya, dalam tiap laga, rata-rata, The Reds 1,29 kali membobol gawang United.
Namun, ada sejumlah kesempatan di mana Liverpool mampu berpesta gol ke gawang Manchester United.
Pada kesempatan apa sajakah The Reds mampu meraih kemenangan telak kala menghadapi Setan Merah? Berikut lima di antaranya.
Liverpool 7 vs 1 Manchester United
Pertandingan yang menempati peringkat pertama dalam daftar lima kemenangan terbesar Liverpool kala menghadapi Manchester United terjadi pada 12 Oktober 1895. Dalam laga Divisi 2 tersebut, Liverpool sukses meraih kemenangan 7-1.
Tujuh gol The Reds pada laga yang dihelat di Anfield ini dicetak oleh Harry Bradshaw (dua gol), Frank Becton (dua gol), Fred Geary (dua gol), dan Jimmy Ross. Sementara, gol tunggal balasan Setan Merah dicetak Joseph Cassidy.
Liverpool 5 vs 0 Manchester United
Pertandingan yang menempati urutan kedua dalam daftar lima kemenangan terbesar Liverpool kala menghadapi Manchester United terjadi pada 19 September 1925. Dalam laga Divisi 1 Liga Inggris tersebut, Liverpool menang lima gol tanpa balas.
Dick Forshaw mencetak hat-trick pada laga yang dihelat di Anfield ini. Sementara, dua gol mereka lainnya dicetak Harry Chambers dan Archie Rawlings.
Liverpool 4 vs 0 Manchester United
Pertandingan yang menempati posisi tiga dalam daftar lima kemenangan terbesar Liverpool kala menghadapi Manchester United terjadi pada 22 April 1905.
Dalam laga Divisi 2 Liga Inggris tersebut, The Reds menang empat gol tanpa balas. Sam Raybould mencetak hat-trick. Sementara, satu gol Liverpool lainnya dicetak Jack Cox.
Liverpool 4 vs 0 Manchester United
Pertandingan yang menempati peringkat keempat dalam daftar lima kemenangan terbesar Liverpool kala menghadapi Manchester United terjadi pada 16 September 1990.
Dalam laga Divisi 1 Liga Inggris tersebut, Liverpool menang empat gol tanpa balas. Peter Beardsley mencetak hat-trick pada laga ini. Sementara, satu gol Liverpool lainnya dicetak John Barnes.
Liverpool 7 vs 4 Manchester United
Pertandingan yang menempati peringkat kelima dalam daftar lima kemenangan terbesar Liverpool kala menghadapi Manchester United terjadi pada 25 Maret 1908. Dalam laga Divisi 1 Liga Inggris tersebut, Liverpool menang dengan skor 7-4.
Tujuh gol Liverpool pada laga yang dihelat di Anfield tersebut dicetak Bill McPherson (3 gol), Joe Hewitt (2 gol), dan Bobby Robinson (2 gol). Sementara, empat gol United pada laga ini dicetak George Wall (dua gol), Jimmy Turnbull, dan Jimmy Bannister.
Klasemen Premier League
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
CLBK! Liverpool Siap Balikan Dengan Sterling
Liga Inggris 22 Oktober 2021, 23:32
-
Manchester United vs Liverpool, Carragher Justru Jagokan MU Menang
Liga Inggris 22 Oktober 2021, 21:40
-
Agen Coba Bawa Donny van de Beek ke Real Madrid?
Liga Inggris 22 Oktober 2021, 21:00
-
Ini Lima Kemenangan Terbesar Manchester United kala Menghadapi Liverpool
Liga Inggris 22 Oktober 2021, 20:49
-
Awas MU, Jadon Sancho Bisa Jadi Memphis Depay atau Wilfried Zaha yang Baru
Liga Inggris 22 Oktober 2021, 20:40
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR