Bola.net - - Legenda Timnas Inggris, Stuart Pearce memberikan saran kepada Maurizio Sarri untuk mempertahankan Eden Hazard musim depan. Pearce menilai Sarri harus melakukan segala cara untuk membuat Hazard bahagia, niscaya ia akan mengurungkan niatnya untuk pindah.
Spekulasi masa depan Hazard menjadi topik panas di bursa transfer kemarin. Sang pemain dikabarkan akan pindah ke Real Madrid setelah ia merasa tidak bahagia di bawah asuhan Antonio Conte.
Hazard sendiri tidak jadi pindah ke Madrid di musim panas ini. Namun baru-baru ini ia memantik spekulasi mengenai masa depannya dengan menyebut Real Madrid sebagai klub idaman sang playmaker.
Pearce percaya Sarri masih punya peluang untuk mempertahankan Hazard musim depan. "Menurut saya, bertahannya Hazard di Chelsea tergantung bagaimana Sarri bisa membuatnya menjadi pemain paling bahagia di Chelsea," ujar Pearce kepada Sky Sports.
Baca analisis mantan pelatih Timnas Inggris itu di bawah ini.
Dampak Besar
Pearce percaya Hazard sudah menjadi fondasi permainan Chelsea, dan kehilangan sang pemain bisa berarti malapetaka untuk The Blues.
"Dia adalah pemain kunci Chelsea untuk beberapa tahun terakhir."
"Jika pemain seperti dia meninggalkan Chelsea, maka ada kekacauan yang besar di ruang ganti mereka dan itu menunjukan seberapa besar pentingnya dia untuk Chelsea saat ini."
Harus Waspada
Pearce percaya bahwa Chelsea harus mengupayakan sang pemain bertahan, karena tidak menutup kemungkinan para rival domestik Chelsea akan menebus sang pemain.
"Sejauh ini kita berbicara bahwa dia akan pergi ke Real Madrid. Namun apa jadinya jika Manchester City atau Liverpool datang ke kantor mereka dan mengatakan mereka siap membayar nilai transfernya?"
"Jika Manchester City datang untuk merekrutnya, coba bayangkan dampak yang terjadi kepada mentalitas Chelsea dan bagaimana dampak yang ia bisa berikan untuk Manchester City?"
Situasi Berbahaya
Hazard sendiri kontraknya akan habis di Chelsea pada tahun 2020 mendatang. The Blues kabarnya mematok harga sekitar 100 juta pounds untuk mahar transfer sang pemain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Ballon D'Or, Hazard Beri Sinyal Hengkang ke Madrid
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 23:00
-
Hazard Yakin Henry Akan Jadi Pelatih Top
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 22:59
-
Akankah Ibrahimovic dan Courtois Bakal Sukses Jika Main di NBA?
Bolatainment 11 Oktober 2018, 21:32
-
Hazard: Madrid Klub Terbaik di Dunia
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 20:54
-
Loftus-Cheek Kembali Dapat Dukungan untuk Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 18:53
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR