Bola.net - Klub Premier League, Manchester United diberitakan akan segera menuntaskan pembelian pertama mereka. Setan Merah diyakini akan mengamankan tanda tangan Corentin Tolisso dari Bayern Munchen.
Tim berjuluk Setan Merah itu memang digosipkan akan belanja beberapa pemain di musim panas nanti. Manajer mereka, Ole Gunnar Solskjaer menyebut ia butuh tambahan tiga sampai empat pemain baru agar timnya bisa menjadi penantang gelar yang serius.
Salah satu sektor yang diprioritaskan Solskjaer adalah lini tengah. Ia kekurangan stok gelandang sehingga ia ingin mendatangkan gelandang baru di musim panas nanti.
Le 10 Sports mengklaim bahwa United sudah hampir mendapatkan gelandang baru incaran mereka. United diklaim bakal segera menyelesaikan transfer Corentin Tolisso.
Simak situasi transferTolisso selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Tolisso sebenarnya sudah lama menjadi incaran Manchester United.
Setan Merah sempat mencoba merekrut sang pemuda di tahun 2017 silam. Namun pada saat itu Tolisso lebih memilih pinangan dari Bayern Munchen.
Saat ini pihak Munchen sudah tidak membutuhkan jasa Tolisso lagi. Alhasil MU maju untuk mendatangkan pemain asal Prancis tersebut.
Hampir Deal
Lebih lanjut, Le 10 Sports mengklaim bahwa proses transfer Tolisso itu sudah hampir selesai.
Manchester United mendapatkan bantuan dalam transfer ini. Mantan Direktur Teknik PSG, Antero Henrique membantu untuk proses penyelesaian transfer ini.
Menurut klaim tersebut, tidak lama lagi MU akan mengumumkan transfer Tolisso setelah mayoritas klausul kesepakatannya sudah hampir beres.
Mahar Transfer
Menurut gosip yang beredar, Manchester United tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk merekrut Tolisso.
Mereka cukup membayar sekitar 25 juta Euro untuk mengamankan jasa pemain 25 tahun tersebut.
(Le 10 Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Philippe Coutinho Dijual Setengah Harga, Ada yang Berminat Beli?
Liga Spanyol 27 Mei 2020, 21:41
-
Oliver Kahn: Jadon Sancho Bisa Sukses di Klub Manapun!
Bundesliga 27 Mei 2020, 21:15
-
Inikah Pembelian Pertama MU di Bursa Transfer Musim Panas 2020?
Liga Inggris 27 Mei 2020, 21:00
-
MU Jadikan Alexis Sanchez Pelicin Transfer Jadon Sancho?
Bundesliga 27 Mei 2020, 20:46
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43





















KOMENTAR