
Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Manchester United. Setan Merah dilaporkan sudah bisa memainkan Antony di akhir pekan kemarin.
Pada awal pekan ini, United mengumumkan transfer kelima mereka di musim panas ini. Setan Merah resmi mengamankan jasa Antony dari Ajax Amsterdam.
Hari ini, Kamis (1/9) United resmi memperkenalkan Antony ke publik. Mereka mengonfirmasi bahwa proses transfernya dari Ajax kini sudah selesai 100%.
Manchester Evening News melaporkan ada kabar baik bagi United. Antony dilaporkan sudah siap diturunkan di akhir pekan ini.
Simak situasi transfer Antony di bawah ini.
Izin Kerja Keluar
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United sudah mendapatkan izin kerja Antony dari Pemerintah Inggris.
Sebelumnya Erik Ten Hag sempat mengatakan ia ragu Antony bisa bermain melawan Arsenal. Karena izin kerjanya belum keluar dan proses birokrasi Inggris jadi lebih rumit pasca mereka keluar dari Uni Eropa.
Namun prosesnya ternyata lebih cepat dari dugaan. Karena hari ini MU sudah diberi izin untuk mempekerjakan sang penyerang.
Kemungkinan Jadi Cadangan
Menurut laporan yang beredar di Inggris, Antony kemungkinan tidak menjadi starter saat menghadapi Arsenal.
Ini dikarenakan ia belum berlatih bersama tim utama MU. Ia kemungkinan baru ikut latihan Setan Merah pasca mereka menghadapi Leicester City.
Jadi sang penyerang kemungkinan akan masuk sebagai pemain cadangan saat MU menjamu Arsenal nanti.
Satu Transfer Lagi
Selain Antony, Manchester United sedang mencoba menuntaskan satu transfer lagi.
Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan bakal mengamankan jasa Martin Dubravka sebagai pemain pinjaman dari Newcastle.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Leicester City vs Manchester United di Vidio, 2 September 2022
Liga Inggris 1 September 2022, 22:26
-
Izin Kerja Luar, Antony Siap Debut di Laga Manchester United vs Arsenal
Liga Inggris 1 September 2022, 21:45
-
Antony: Ayo Ciptakan Sejarah Baru di MU, Fred & Casemiro!
Liga Inggris 1 September 2022, 21:28
-
Gokil! Lisandro Martinez Jadi Pemain Terbaik Manchester United Edisi Agustus 2022
Liga Inggris 1 September 2022, 21:11
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR