
Bola.net - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengaku antusias dengan partai uji coba mereka melawan Leeds United besok. Solskjaer menyebut Leeds adalah rival besar MU sehingga pertandingan ini akan menjadi laga yang seru.
Manchester United akan menjalani partai uji coba kedua mereka besok. Kali ini mereka akan menantang Leeds United di Optus Stadium pada tur pra musim mereka di Eropa.
Leeds sendiri dikenal sebagai salah satu rival abadi United di medio 90an selain Liverpool. Namun setelah tahun 2004 mereka terdegradasi ke Championship dan gagal promosi lagi hingga hari ini, sehingga rivalitas antara kedua tim ini mulai meredup.
Namun sebagai salah satu saksi sejarah rivalitas MU dan Leeds, Solskjaer mengaku sangat antusias menghadapi The Peacocks. "Saya punya beberapa memori bagus saat melawan mereka [Leeds United]," ujar Solskjaer kepada Sportsmole.
"Salah satunya mungkin pada kemenangan 4-3 melawan mereka, di mana saya mencetak dua gol di Elland Road dan melihat David Beckham dan Ian Harte yang mencoba merebut umpan sejauh 50 yard dari Scholesy [Paul Scholes]."
"Kami memiliki banyak pertandingan hebat melawan mereka. Mereka memiliki tim yang fantastis di akhir 90 an, dan di awal 2000an, salah satunya adalah teman saya Eirik Bakke."
"Jadi pada pertandingan besok mungkin akan ada tekel-tekel keras dan semoga pertandingan besok menjadi pertandingan yang kompetitif dan juga bagus."
Baca lanjutan komentar Solskjaer di bawah ini.
Doakan Segera Promosi
Meski Leeds merupakan rival United, Solskjaer berharap mereka bisa segera promosi. Ia ingin melihat pertandingan antara United melawan Leeds di pentas tertinggi.
"Jika kita melihat Leeds kembali ke Premier League suatu hari nanti, maka saya yakin anda sekalian bisa melihat betapa besar rivalitas antara kedua tim ini."
"Saya rasa partai uji coba besok adalah kesempatan yang bagus untuk pendukung kedua tim dan juga para pemain, karena kami memiliki banyak laga hebat di masa lalu." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Coba Bajak Transfer Harry Maguire
Liga Inggris 16 Juli 2019, 22:00
-
Ini Penjelasan di Balik Latihan Sparta Manchester United
Liga Inggris 16 Juli 2019, 21:00
-
Mike Phelan: MU Ogah Jadi Bahan Tertawaan Musim Depan
Liga Inggris 16 Juli 2019, 20:40
-
Sporting CP Tuntut MU Naikkan Tawaran untuk Bruno Fernandes
Liga Inggris 16 Juli 2019, 17:40
-
Dikejar MU dan Real Madrid, Pochettino Ragu Christian Eriksen Bertahan
Liga Inggris 16 Juli 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR