Bola.net - Bos Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer tampaknya tidak terlalu mengkhawatirkan spekulasi perihal masa depan Romelu Lukaku. Dia yakin Lukaku bakal memberikan segalanya jika pada akhirnya bertahan di Old Trafford.
Sepekan terakhir, rumor kepergian Lukaku terus menguat. Striker Belgia itu disebut tidak nyaman bermain di MU karena hanya jadi pilihan kedua setelah Marcus Rashford.
Inter Milan maju sebagai peminta utama. Inter sudah mencoba bernegosiasi dengan MU, tetapi belum menemukan titik terang karena MU masih bertahan dengan harga jual yang terlalu tinggi.
Artinya, Lukaku bisa jadi gagal hengkang ke Inter. Keinginan Lukaku tidak terwujud, dan itu bisa saja memengaruhi performanya untuk MU musim depan. Lukaku mungkin bermain setengah hati.
"Anda tahu, ketika kami memulai liga, saya yakin semua orang di sini akan memberikan seluruh kemampuan mereka untuk Manchester United," tegas Solskjaer dikutip dari Fourfourtwo.
"Kami akan memiliki tim kuat dengan pemain-pemain yang mau memberikan segalanya."
"Selalu ada rumor, spekulasi soal pemain-pemain MU, tetapi ketika liga dimulai, kami mempersiapkan diri untuk perjalanan suit dan tetap menyatu sebagai tim," sambungnya.
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tiga Pemain Tambahan
Saat ini skuad MU tengah memulai tur pramusim di Australia. Solskjaer masih menunggu tiga pemain berikutnya yang belum bergabung. Ada Matteo Darmian, Fred, dan Dean Henderson.
Solskjaer membantah kabar ketidakjelasan masa depan pemain-pemain tersebut. Sesuai jadwal, MU bakal terbang ke Singapura usai dari Australia, lalu meneruskan tur ke Shanghai dan pulang ke Eropa.
"Setelah mereka diizinkan absen karena alasan tertentu, mereka akan datang ke Singapura. Jadi kami mengharapkan Dean, Fred, dan Matteo untuk bergabung dengan kami di sana," imbuh Solskjaer.
Baca Juga:
- Didekati Barcelona, Lindelof: Saya Pemain Manchester United!
- Tak Khawatir Kehilangan Lukaku, MU Masih Punya Alexis Sanchez!
- Paul Pogba Bertahan di MU Bisa Jadi Kabar Buruk untuk Arsenal, Ini Alasannya!
- Hatinya di Liverpool, Coutinho Sulit Pindah ke Manchester United
- Manchester United Yakin Bisa Tuntaskan Pembelian Bruno Fernandes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Coba Bajak Transfer Harry Maguire
Liga Inggris 16 Juli 2019, 22:00
-
Ini Penjelasan di Balik Latihan Sparta Manchester United
Liga Inggris 16 Juli 2019, 21:00
-
Mike Phelan: MU Ogah Jadi Bahan Tertawaan Musim Depan
Liga Inggris 16 Juli 2019, 20:40
-
Sporting CP Tuntut MU Naikkan Tawaran untuk Bruno Fernandes
Liga Inggris 16 Juli 2019, 17:40
-
Dikejar MU dan Real Madrid, Pochettino Ragu Christian Eriksen Bertahan
Liga Inggris 16 Juli 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR