Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola mengakui bahwa musim lalu dia telah gagal mencapai target. Jika musim ini kembali gagal, maka Guardiola siap untuk dievaluasi oleh pihak Man City.
Musim lalu, Guardiola hanya mampu membawa Man City bertengger di posisi ke-3 klasemen akhir Premier League. The Citizen mengoleksi 78 poin dan terpaut 15 poin dari Chelsea yang menjadi juara pada musim 2016/17 lalu.
Mengakhiri musim di posisi ke-3 diakui oleh Guardiola sebagai sebuah kegagalan. Apalagi, pelatih asal Spanyol ini nirgelar juara pada musim pertama melatih klub asal Inggris.
"Kami punya tekanan yang sama dengan musim lalu. Kami di sini untuk memenangkan laga dan gelar. Kegagalan besar saat ini bisa terjadi dalam satu minggu," buka Guardiola.
"Jujur saja, saya selalu melakukan yang terbaik dalam pekerjaan saya, seperti yang terjadi pada musim lalu. Jika klub kemudian memutuskan saya tidak mampu, kita akan mencari solusinya," sambung Guardiola.
Guardiola mengakui bahwa kondisi yang kini menimpanya mirip dengan yang terjadi saat masih melatih Barcelona. Ia dibebani target untuk menjadi juara. Tuntutan publik juga begitu besar. Padahal, untuk jadi juara bukan hal mudah.
"Saya merasakan tekanan yang sama seperti di Barcelona saat pertama datang [di Man City]. Publik mengatakan dalam konferensi pers pertama bahwa kami adalah favorit. Kami harus menerimanya dan mengatasinya. Kami harus melihat akhir musim seperti apa, harus tahu betapa sulitnya," tutup Guardiola.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Gagal Lagi, Guardiola Siap Dievaluasi Man City
Liga Inggris 11 Agustus 2017, 23:34
-
Kompany: Bernardo Silva Bisa Jadi Sosok Pembeda
Liga Inggris 11 Agustus 2017, 15:45
-
Klopp Punya Rencana Khusus untuk City
Liga Inggris 11 Agustus 2017, 14:10
-
Samir Nasri Akan Lanjutkan Karirnya di Turki
Liga Inggris 11 Agustus 2017, 12:30
-
Bursa Transfer Yang Bikin Wenger Khawatir
Liga Inggris 11 Agustus 2017, 11:45
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR