
Bola.net - Christian Pulisic mengaku sangat senang bisa menjalani debut bersama Chelsea. Meskipun, laga spesial bagi Pulisic itu harus berakhir kekalahan.
Chelsea berhadapan dengan Kawasaki Frontale dalam laga uji coba pra-musim di Jepang, Jumat (19/7) kemarin. Tim asuhan Frank Lampard tersebut harus mengakui keunggulan lawannya dengan skor tipis 0-1.
Pulisic sendiri tidak bermain sejak menit awal bersama klub barunya. Pemain asal Amerika Serikat itu baru dimainkan di 25 menit terakhir dalam pertandingan tersebut.
Meskipun timnya harus menelan kekalahan, namun Pulisic tetap senang. Sebab, mantan pemain Borussia Dortmund itu akhirnya bisa melakoni laga debutnya dengan The Blues.
"Saya senang berada di sini bersama tim dan bermain dalam pertandingan yang sebenarnya untuk pertama kalinya sebagai seorang pemain Chelsea terasa sangat baik," kata Pulisic di situs resmi Chelsea.
"Kami ingin meraih kemenangan tetapi pramusim adalah tentang mendapatkan menit bermain dan saya merasa senang berada di luar sana."
Hasil Bukan yang Utama
Ini adalah kekalahan pertama Chelsea di bawah asuhan Frank Lampard. Pulisic menegaskan bahwa poin utama pertandingan pramusim adalah soal meningkatkan tingkat kebugaran.
"Itu sulit di luar sana dengan kelembaban udara dan mereka lawan yang sangat baik, kami melihat itu dengan gol mereka di akhir pertandingan tetapi Anda menginginkan pertandingan yang sulit seperti itu di pramusim," lanjutnya.
"Ini semua tentang meningkatkan kebugaran dan bersiap-siap untuk musim Premier League yang baru. Kita semua berlatih untuk fit dan siap untuk bermain 90 menit, dan untuk itulah tujuan dari laga ini."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pulisic Senang Bekerja di Bawah Lampard
Liga Inggris 20 Juli 2019, 18:30
-
Kalah dalam Debut, Christian Pulisic Tetap Senang
Liga Inggris 20 Juli 2019, 18:00
-
Chelsea Kalah, Azpilicueta Ambil Sisi Positif
Liga Inggris 20 Juli 2019, 17:30
-
Chelsea Kalah, Frank Lampard Masih Sempat Puji Christian Pulisic
Liga Inggris 20 Juli 2019, 11:00
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR