Bola.net - - Gelandang Chelsea, N'Golo Kante mengatakan bahwa dirinya tak sabar untuk tampil di Liga Champions dan juga Piala Dunia 2018 mendatang.
Selama dua musim berkarir di Premier League, gelandang Prancis itu bisa dibilang telah merasakan kesuksesan besar dengan raihan dua gelar Premier League dengan dua tim berbeda, Leicester City dan Chelsea.
Di musim pertamanya setelah membawa Leicester juara, Kante punya peluang untuk tampil di Liga Champions, namun dia memutuskan untuk gabung Chelsea, yang musim lalu tak bermain di Eropa.
Bersama The Blues, Kante melanjutkan kesuksesannya. Tim asuhan Antonio Conte tersebut dia bantu menjadi yang terbaik, yang membuat dia berpeluang tampil di Liga Champions untuk pertama kalinya. Selain Liga Champions, satu turnamen yang juga sudah tak sabar dia hadapi adalah Piala Dunia 2018 tahun depan.
"Mungkin akan ada dua hal baru bagi saya selama 12 bulan ke depan. Saya belum pernah tampil di Liga Champions dan juga Piala Dunia," ujarnya dilansir Standard.
"Liga Champions sudah jelas akan tiba, tapi untuk Piala Dunia saya masih memastikan Prancis lolos terlebih dahulu. Ini bisa jadi musim yang sangat bagus bagi saya dengan adanya dua turnamen ini," sambungnya.
"Namun untuk bisa tampil di dua kompetisi ini adalah satu hal yang berbeda dan tampil baik itu jadi satu hal yang lainnya, dan inilah yang harus saya lakukan. Prancis memiliki pemain-pemain yang sangat bagus. Penting bagi saya untuk tampil baik bersama klub untuk mendapatkan sebuah kesempatan ke Piala Dunia," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wenger: Tidak Ada Laga Persahabatan Arsenal vs Chelsea
Liga Inggris 21 Juli 2017, 22:58
-
Cahill: Kepergian Terry Kehilangan Besar bagi Chelsea
Liga Inggris 21 Juli 2017, 22:30
-
Theo Walcott Absen Lawan Chelsea
Liga Inggris 21 Juli 2017, 22:05
-
Kurt Zouma, Perpanjang Kontrak di Chelsea Lalu Dipinjamkan
Liga Inggris 21 Juli 2017, 21:46
-
Bukan Lukaku, Conte Pastikan Morata Memang Pilihan Utama Chelsea
Liga Inggris 21 Juli 2017, 21:13
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR