
Bola.net - Arsenal disebut tengah berdiskusi dengan Barcelona untuk mencoba meminjam Philippe Coutinho. The Gunners bakal berduel dengan Barcelona pada ajang Joan Gamper Trophy di Camp Nou, Senin (5/8) dini hari WIB.
Spekulasi masa depan Coutinho jadi salah satu pembicaraan paling menarik pada bursa transfer musim panas ini. Kabarnya, Barca sekarang sudah memandang Coutinho sebagai salah satu pemain yang bisa dilepas.
Coutinho sebenarnya ingin bertahan di Camp Nou, tapi kesempatan bermainnya kian tipis usai kedatangan Antoine Griezmann. Lalu, gelandang Brasil ini disebut bisa jadi salah satu pemain yang ditumbalkan untuk usaha memulangkan Neymar dari PSG.
Nasib Coutinho semakin buruk, dan kini dia harus mengambil pilihan terbaik demi kariernya sendiri. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Dipinjamkan
Barcelona disebut sudah berusaha menjual Coutinho dalam beberapa pekan terakhir. Namun, Barca terkejut mendapati tidak banyak klub yang tertarik membeli Coutinho.
Salah satu media Spanyol, Sport mengklaim bahwa saat ini Barca mengubah pendekatan mereka. Jika sulit menjual, Barca sekarang membuka peluang meminjamkan Coutinho.
Kondisi ini direspons Arsenal dengan cepat. The Gunners langsung menghubungi Barca untuk menanyakan situasi Coutinho, juga siap mengajukan tawaran secepat mungkin.
Kejutan Arsenal
Pergerakan Arsenal di bursa transfer kali ini cukup mengejutkan. Sempat diterpa kabar negatif perihal dana belanja minim, Arsenal mengejutkan semua pihak dengan mengumumkan Nicolas Pepe beberapa hari lalu.
Sebelumnya, Arsenal meminjam Dani Ceballos dari Real Madrid. Gelandang muda Spanyol ini diyakini bakal jadi salah satu pemain kunci Arsenal musim depan.
Kini, gagasan peminjaman Coutinho tiba-tiba muncul. The Sun pun mengabarkan bahwa Arsenal bisa jadi membuat kejutan lainnya dengan meminjam Coutinho dari Blaugrana.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Video: Nama Ronaldo, Messi hingga Bambang Pamungkas Muncul di Jicomfest 2019
Open Play 4 Agustus 2019, 20:19
-
Patrice Evra Tak Simpan Rasa Benci Terhadap Luis Suarez
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 19:54
-
Barcelona Resmi Tuntaskan Transfer Junior Firpo
Liga Spanyol 4 Agustus 2019, 18:56
-
Kejutan! Arsenal Disebut Hubungi Barcelona untuk Pinjam Philippe Coutinho
Liga Inggris 4 Agustus 2019, 02:30
-
Minggu Depan, Junior Firpo Jadi Milik Barcelona?
Liga Spanyol 3 Agustus 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
-
Kata-kata Pertama Antoine Semenyo Setelah Gabung Man City dan Tolak MU-Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:07
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






















KOMENTAR