
Bola.net - Mantan pemain Liverpool, Jason McAteer menyarankan Manchester United fokus membenahi lini pertahanan mereka. Ia menilai lini pertahanan MU saat ini masih kacau sehingga mereka sulit untuk menjadi penantang gelar juara.
Setelah finish di peringkat tiga klasemen akhir EPL musim lalu, MU punya target besar di musim ini. Setan Merah ingin menjadi penantang gelar yang serius untuk gelar EPL musim ini.
Namun United menjalani laga perdana mereka di EPL dengan kekalahan 3-1 dari Crystal Palace. Pada laga ini, lini pertahanan MU mendapatkan sorotan karena performa mereka yang jauh dari kata memuaskan.
McAteer menilai MU perlu memperkuat lini pertahanan mereka jika mereka ingin jadi penantang gelar juara. "Saya benar-benar cemas melihat pertahann Manchester United," ujar McAteer kepada FreeSuperTips.
Baca komentar lengkap mantan pemain Liverpool itu di bawah ini.
Pertahanan Bobrok
McAteer menilai performa pertahanan MU di pekan pertama kemarin benar-benar menunjukkan masalah yang serius. Jadi ia merasa situasi ini perlu segera diperbaiki.
"Mereka benar-benar gampang membiarkan tim lawan membuat peluang dan saya pribadi bukan penggemar berat Harry Maguire. Sejauh ini dia juga belum sepenuhnya beradaptasi di Manchester United."
"Saya tidak yakin apakah itu dikarenakan ia tidak percaya pada rekannya, karena kerja samanya dengan Lindelof terlihat lemah. Atau mungkin ia tidak punya bek kiri yang bisa ia percaya secara konsisten dari pekan ke pekan."
Butuh Tambahan Armada
McAteer percaya bahwa untuk membenahi situasi ini, MU perlu mendatangkan bek tengah baru secepatnya.
"Saya rasa setiap mereka berhadapan dengan tim manapun, tim lawan akan mudah membuat peluang karena kerapuhan lini pertahanan mereka."
"Mereka juga kekurangan gelandang bertahan yang bagus. Jadi saya rasa itu area yang perlu mereka perbaiki." ujarnya.
Waktu Mepet
Manchester United tidak punya banyak waktu untuk belanja pemain.
Mereka punya sekitar dua pekan untuk menuntaskan aktivitas transfer karena bursa transfer ditutup pada tanggal 5 Oktober mendatang.
(FreeSuperTips)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Tidak Ijinkan Daniel James Pindah ke Leeds United
Liga Inggris 22 September 2020, 21:00
-
Ungguli MU, Liverpool Segera Bungkus Ismaila Sarr Seharga Rp679 Miliar
Liga Inggris 22 September 2020, 20:41
-
Lawan Luton Town, Solskjaer Bakal Orbitkan Dua Pemain Muda Ini
Liga Inggris 22 September 2020, 20:40
-
Jadon Sancho Tidak Jelas, MU Coba Boyong Ousmane Dembele
Liga Inggris 22 September 2020, 20:20
-
Ketimbang Beli Penyerang, Manchester United Diminta Fokus Benahi Pertahanan
Liga Inggris 22 September 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR