
Bola.net - Denis Zakaria nampaknya akan menyudahi karirnya di Chelsea lebih cepat. Sang gelandang akan dipulangkan ke Juventus pada musim dingin nanti.
Di deadline day bursa transfer kemarin, Chelsea mendapatkan jasa Zakaria. Mereka meminjam sang gelandang dari Juventus dengan durasi satu musim.
Dalam kesepakatan peminjaman itu, Chelsea punya opsi untuk mempermanenkan Zakaria. Mereka bisa menebus sang gelandang dari Juventus dengan sejumlah uang.
Dilansir 90min, Chelsea tidak akan mengaktifkan klausul tersebut. Alih-alih, mereka akan memulangkan Zakaria lebih awal ke Juventus.
Simak situasi transfer Zakaria di bawah ini.
Tidak Dibutuhkan
Laporan tersebut mengklaim bahwa Zakaria baru-baru ini bertemu dengan Graham Potter.
Dalam pertemuan itu ia membahas mengapa ia tidak mendapatkan jam bermain di skuat Chelsea. Pada kesempatan itu, Potter mengakui bahwa sang gelandang tidak masuk dalam rencananya.
Ia menyebut sang gelandang tidak cocok dengan gaya bermainnya. Jadi ia memutuskan untuk tidak menggunakan jasanya.
Dipulangkan Lebih Cepat
Laporan itu juga mengklaim bahwa dalam pembicaraan itu, Potter dan Zakaria bersepakat untuk menyudahi kerja sama mereka lebih cepat.
Zakaria seharusnya baru dipulangkan di akhir musim nanti. Namun mereka bersepakat untuk memulangkan Zakaria di bulan Januari nanti.
Chelsea akan menghubungi Juventus dalam waktu dekat ini untuk mengurus kepulangan Zakaria ke Turin.
Bisa Dipinjamkan Lagi
Laporan itu juga mengklaim bahwa ada kemungkinan Zakaria tidak langsung pulang ke Turin.
Sang gelandang dilaporkan kemungkinan besar akan dipinjamkan ke klub lain karena Massimiliano Allegri juga kurang sreg dengan sang gelandang.
Klasemen Premier League
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Mau Hedon di Bundesliga, Targetnya Termasuk Bellingham dan Pavard
Liga Inggris 14 Oktober 2022, 20:41
-
Chelsea Siap Bersaing dengan Liverpool Dalam Perburuan Konrad Laimer
Liga Inggris 14 Oktober 2022, 19:37
-
Performa Chelsea Fantastis, Graham Potter Masih Tak Luput dari Kritikan
Liga Inggris 14 Oktober 2022, 10:01
-
Ketok Palu, Chelsea Pulangkan Denis Zakaria di Januari 2023
Liga Inggris 14 Oktober 2022, 07:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR